SUTTGART - Zheng Qinwen meraih kemenangan dalam debutnya di ajang WTA Stuttgart Open. Petenis Tiongkok itu mengalahkan Alycia Parks 6-4, 6-4 dalam waktu satu jam 41 menit, Senin (17/4) waktu setempat. Zheng selanjutnya akan berhadapan dengan unggulan pertama Iga Swiatek di putaran kedua.

Hasil itu membalas kekalahan 6-3, 7-6(4) dari Parks dalam satu-satunya pertemuan mereka sebelumnya, di putaran pertama Berlin Open tahun lalu. Zheng mengaku sudah tak sabar ingin bertanding melawan Swiatek. "Itu sempurna. Saya suka tantangan," ujarnya. Zheng dan Swiatek bertanding dua kali tahun lalu, di putaran keempat Prancis Open dan putaran kedua San Diego Open. Swiatek memenangkan kedua pertandingan itu dalam tiga set.

"Pertama kali ketika bertemu dengannya, dia nomor satu dunia. Saya datang entah dari mana. Pertama kali saya bermain di atmosfer itu. Saya akan mendapatkan lebih banyak pengalaman," ujarnya. "Saya berharap di pertandingan berikutnya saya bisa tampil bagus. Saya ingin menunjukkan tenis terbaik saya," tandasnya.

Tentang kemenangannya atas Parks, Zheng megatakan dia sedikit kesulitan."Dia agak sulit dikalahkan karena dia memiliki servis yang sangat bagus. Maksud saya, itu sulit untuk dikembalikan. Saya pikir dia memiliki servis paling cepat untuk saat ini.

"Selalu lebih sulit untuk bermain melawan petenis seperti ini karena bisa sangat berbahaya. Tentu saja, saya harus benar-benar berkonsentrasi dalam permainan servisnya karena ketika memiliki kesempatan, harus memanfaatkannya," ujar Zheng. Sementara itu, Novak Djokovic belum sepenuhnya pulih dari cedera siku yang membuatnya tersingkir di babak 16 besar Monte Carlo Masters pekan lalu.

"Siku saya tidak dalam kondisi ideal. Semoga siap sepenuhnya untuk pertandingan pertama," ujar Djokovic, yang menjalani operasi siku tahun 2018. Petenis Serbia itu memenangi Australia Open awal tahun ini untuk menyamai rekor 22 gelar Grand Slam putra bersama Rafael Nadal. Dia akan menjadi salah satu favorit untuk Prancis Open bulan depan.

Petenis berusia 35 tahun itu akan menghadapi petenis muda Prancis peringkat 87 dunia Luca Van Assche, yang mengalahkan veteran Swiss Stan Wawrinka 1-6, 7-6 (7/4), 6-4, di putaran kedua Banja Luka. ben/AFP/G-1

Baca Juga: