WASHINGTON DC - Warren Buffett dilaporkan telah mengundurkan diri sebagai wali dari Bill and Melinda Gates Foundation. Pengumuman itu muncul beberapa pekan setelah Bill dan Melinda Gates mengumumkan bahwa mereka bercerai setelah 27 tahun menikah tetapi akan terus bersama-sama menjalankan yayasan yang merupakan salah satu yayasan amal terbesar di dunia.

Gates sebelumnya adalah orang terkaya di dunia dan kekayaannya diperkirakan lebih dari 100 miliar dollar AS.

"Selama bertahun-tahun saya telah menjadi wali nonaktif, hanya satu penerima dana dari saya yaitu Bill and Melinda Gates Foundation (BMG). Saya sekarang mengundurkan diri dari jabatan itu, seperti yang telah saya lakukan di semua dewan perusahaan selain Berkshire," kata Buffett dalam sebuah pernyataan pada Rabu (23/6).

"CEO BMG adalah Mark Suzman, merupakan pilihan yang luar biasa dan ia mendapat dukungan penuh dari saya. Tujuan saya 100 pesen selaras dengan tujuan yayasan, dan partisipasi fisik saya sama sekali tidak diperlukan untuk mencapai tujuan itu," imbuh Buffett.

Buffett yang adalah ketua dan kepala eksekutif Berkshire Hathaway, juga mengatakan bahwa ia berada pada pertengahan jalan untuk mencapai tujuannya yaitu untuk memberikan seluruh sahamnya di konglomerat, dan ia akan memberikan 4,1 miliar dollar AS lagi dalam bentuk sumbangan.

Buffet tidak memberikan alasan untuk mundur dari Gates Foundation, tetapi banyak muncul pertanyaan terkait struktur kepemimpinannya setelah ada laporan tentang perilaku Bill Gates di tempat kerjanya.

Anggota dewan di Microsoft Corp. membuat keputusan pada 2020 bahwa Gates, salah satu pendiri perusahaan, sudah tidak pantas bagi untuk duduk di dewan ketika terendus berselingkuh dengan seorang karyawan perempuan di Microsoft.

Buffett, 90 tahun, telah mulai menjauh dari peran kepemimpinannya di Berkshire Hathaway. Tahun ini, dia mengatakan bahwa dia akan mengundurkan diri sebagai CEO dari perusahaan besar itu.

Buffett mengatakan pada Rabu bahwa ia sebenarnya masih mencintai pekerjaannya, "Saya jelas bermain dalam permainan yang, bagi saya, telah melewati kuarter keempat dan memasuki perpanjangan waktu," pungkas dia. Al Jazeera/I-1

Baca Juga: