Suasana hati bisa dipengaruhi oleh kondisi suatu ruangan. Biasanya orang akan membuat desain kamar tidur dengan senyaman mungkin. Karena di sini lah tempat yang paling personal, kamu bisa melakukan apa saja sesuai dengan yang kamu mau.

Cat kamar juga menjadi salah satu ornamen penting untuk dipertimbangkan. Pemilihan warna cat kamar akan mempengaruhi mood kamu saat memasuki ruangan. Kalau kamu sedang mempertimbangkan untuk mengganti warna cat kamarmu, ini dia rekomendasi warna cat kamar yang sesuai dengan zodiak kamu.

1. Aries

Zodiak yang pertama adalah Aries. Zodiak ini cenderung melambangkan seseorang yang penuh dengan kreatifitas, pemberani, spontan, dan penuh dengan keoptimisan. Untuk menyeimbangkan sifat pemberani dari seorang Aries, warna coklat muda sangat cocok untuk dinding kamar Aries.

Kamu bisa menambahkan ornamen yang lebih berani seperti hiasan bermotif yang dapat melambangkan keberanianmu. Misalnya motif domba yang sesuai dengan ikon Aries.

2. Taurus

Taurus identik dengan sifat optimis, serius, dan sangat kuat dengan pendirian serta pilihannya. Taurus sangat erat dengan elemen dan unsur alam, sehingga warna cat kamar yang sesuai untuk zodiak ini adalah forest green. Jika kamu ingin menambah kesan elegan, kamu bisa menambahkan beberapa ornamen berwarna gold.

3. Gemini

Keceriaan dan enerjetik adalah simbol yang sangat mendeskripsikan zodiak ini. Kamu bisa memberikan warna-warna yang terang untuk menggambarkan dirimu. Misalnya warna orange adalah warna yang pas untuk seorang gemini. Namun jika kamu merasa warna orange terlalu mencolok, kamu bisa menggunakan warna kuning muda.

Berikan tambahan ornamen dengan motif yang soft untuk menyeimbangkan warna-warna terang ini. Kamu mungkin bisa memasang ornamen ini di pilihan sprei kamu.

4. Cancer

Sebagai seseorang yang sensitif, kamu bisa membuat kamarmu lebih terkesan menenangkan. Pemilihan warna-warna yang lembut bisa jadi hal yang cocok untuk Cancer, misalnya warna putih tulang, abu-abu muda, atau soft beige.

Warna-warna yang soft ini bisa memberikan seorang Cancer rasa nyaman saat beristirahat. Kamu juga perlu memperhatikan kenyamanan kasur, dan pemilihan warna lampu kamar agar lebih nyaman.

5. Leo

Zodiak Leo identik dengan sifatnya yang berjiwa pemimpin, bijaksana, mandiri, serta visioner. Oleh karenanya, warna cat kamar yang sesuai dengan zodiak ini adalah warna-warna yang memberikan tampilan elegan.

Kamu bisa mencoba pemilihan warna seperti dark purple atau green emerald. Kamu bisa menambahkan kesan elegan dengan sentuhan gold di beberapa interior kamar.

6. Libra

Seorang Libra digambarkan sebagai sosok yang lembut, hangat, adil, serta mempesona. Libra juga memiliki kesan yang lebih feminim dibandingkan zodiak lainnya, sehingga warna-warna feminim akan pas untuk kamarnya.

Kamu bisa memilih warna pink muda, lilac, atau biru muda untuk memberikan kesan nyaman pada kamarmu. Jika kamu ingin menambahkan ornamen motif, kamu bisa memberikan motif bunga yang sederhana pada beberapa bagian di kamarmu.

7. Virgo

Zodiak Virgo sangat erat dengan sifat lembut, penyayang, penurut, dan menyukai ketenangan. Untuk seseorang yang memiliki sifat ini, warna cat kamar yang cocok adalah taupe.

Dengan warna taupe, kamu akan menemukan ketenangan hati. Terlebih lagi, seorang Virgo sangat memperhatikan detail kebersihan dan kerapihan. Sehingga warna ini akan cocok untuk memberikan kesan seperti itu.

8. Scorpio

Zodiak ini menggambarkan seseorang yang optimis dan penuh power. Sehingga warna cat kamar yang sesuai untuk Scorpio adalah warna yang bold dan berani, seperti merah maroon. Pribadinya yang penuh semangat akan sangat cocok dengan warna ini.

9. Sagitarius

Pemilihan warna-warna terang sangat cocok untuk si Sagitarius. Kamu bisa memilih warna orange atau lime green untuk menampilkan sisi dirimu yang ceria. Dengan warna ini, kamu bisa semakin merasakan sisi ceria dan petualang yang ada di dalam diri kamu.

10. Capricorn

Capicorn terkenal dengan jiwanya yang pekerja keras. Setelah seharian beraktifitas di luar ruangan, kamarmu adalah tempat yang pas untuk beristirahat. Sehingga warna cat kamar yang sesuai untuk Capricorn adalah perpaduan antara putih tulang dengan abu-abu muda.

Warna ini akan mampu membuatmu benar-benar nyaman saat beristirahat. Sehingga kamu akan kembali bersemangat keesokan harinya.

11. Pisces

Terkenal dengan elemen-elemen laut, warna cat kamar yang cocok bagi seorang pisces adalah biru laut. Warna ini mampu memberikan kesan natural untuk kamu. Pilihlah beberapa ornamen kayu untuk menambah kesan relaksasi di kamarmu.

12. Aquarius

Zodiak ini dikenal dengan sifatnya yang selalu ingin bebas dan tidak suka diatur. Pemilihan warna cat kamar yang sesuai untuk pribadi seperti ini adalah biru muda dengan demikian akan memberikan kesan dingin di kamarmu.

Baca Juga: