JAKARTA - Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta (UPVNJ) memberikan penghargaan kepada para mahasiswa peraih medali PON XX Papua dan20 peserta Komponen Cadangan (Komcad) dari UPVNJ. Penghargaan ini diberikan langsung Rektor UPNVJ Erna Hernawati dalam upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-93 yang digelar di Lapangan Upacara UPNVJ pada Kamis (28/10).

Mengutip keterangan Humas UPNVJ yang diterima Koran Jakarta, Jumat (29/10), ada 5 mahasiswa peraih medali emas dan perunggu pada ajang PON XX Papua 2021 yang diberikan penghargaan. Penghargaan juga diberika kepada 20 peserta Komponen Cadangan (Komcad) yang meliputi mahasiswa dan tenaga kependidikan UPNVJ.

"Penyematan penghargaan secara simbolis dilakukan secara langsung oleh Rektor UPNVJ dihadapan para peserta upacara," kata Humas UPNVJ dalam keterangannya.

Ada pun kelima mahasiswa penerima penghargaan atas prestasinya dalam ajang PON XX Papua 2021 itu adalah Renasti Pratiwi Program Studi Keperawatan yang meraih medali emas dan perunggu cabang olahraga Shorinji Kempo, Muhammad Uchida Sudirman, mahasiswa ilmu hukum, peraih medali emas dan perunggu cabang olahraga Muaythai yang diwakilkan oleh ibunya, Nicholas Bhagasinsan, mahasiswa program studi hukum, peraih medali perunggu Baseball, Utari Sekar Ramadhani, mahasiswa program studi Teknik Industri peraih medali perunggu Kriket dan Adelya, mahasiswa program studi hukum peraih medali perunggu cabang olahraga terbang layang.

"Sementara 20 penghargaan peserta Komcad diberikan kepada Triyono mahasiswa Fakultas Ilmu Kesehatan (Fikes) yang juga merupakan peserta Komcad terbaik, Aldin Aditya Fareza mahasiswa Fikes, Gilang Dermawa mahasiswa Fikes, Rezi Alfarizi Rahman mahasiswa Fakultas Hukum , dan Dion Azriel mahasiswa Fakultas Hukum," kata Humas UPNVJ.

Peserta Komcad lainnya yang diberikan penghargaan adalah, Aditama Candra mahasiswa Fakultas Hukum, Borhandono Setiaji mahasiswa Fakultas Hukum, Fadlysyah Hindrawan Berlian mahasiswa Fakultas Hukum, Renaldi Asyari Lubis mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), Haikal Fairuzzaidan mahasiswa FEB, Muhammad Raihan Renova mahasiswa FEB, Basuki Hidayat mahasiswa FEB, dan Sultan Afif mahasiswa FEB serta Romie Aswari mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer.

Selain 14 mahasiswa, terdapat enam tenaga kependidikan yang mendapatkan penghargaan sebagai peserta Komcad," ujar Humas UPNVJ.

Baca Juga: