Teheran mengatakan perjalanan terpanjang dalam sejarah angkatan lautnya merupakan indikasi bahwa mereka berhasil menghindari sanksi AS.

JAKARTA - Iran mengatakan sepenuhnya mampu mengamankan perairan regional bekerja sama dengan aktor regional lainnya setelah apa yang dilakukan negara-negara Barat di Selat Hormuz yang strategis.

Menurut laporan Al Jazeera, pernyataan itu muncul pada Minggu (21/5) ketika para pejabat Iran mengadakan upacara di dekat perairan selatan negara itu untuk menyambut kembali dua kapal perang Iran setelah perjalanan delapan bulan keliling dunia.

Dua hari sebelumnya, komandan angkatan laut Prancis, Inggris, dan AS yang bermarkas di Timur Tengah melakukan tur di Selat Hormuz dengan kapal perang USS Paul Hamilton untuk menunjukkan persatuan melawan Iran dan untuk menunjukkan pengawasan terhadap keselamatan kapal yang melintasi perairan yang dilalui seperlima pasokan minyak dunia.

Kepala Staf Angkatan Bersenjata Iran, Mohammad Bagheri mengatakan, negara-negara Barat perlu menjelaskan apa yang mereka lakukan di Selat Hormuz, yang lokasinya ribuan kilometer dari perairan teritorial mereka.

"Republik Islam Iran dan negara-negara di selatan Teluk Persia mampu bekerja sama untuk memastikan keamanan Teluk Persia, Selat Hormuz, dan Laut Oman," kata Bagheri dalam konferensi pers saat ke Oman awal bulan ini.

"Kami tidak membutuhkan orang asing untuk memastikan keamanan perairan regional, yang saat ini diamankan oleh angkatan laut kami dan Korps Pengawal Revolusi Islam," katanya.

Wakil Laksamana Brad Cooper, yang mengawasi Armada ke-5 Angkatan Laut AS, mengatakan selama perjalanan di sekitar Hormuz, Iran telah menyita delapan kapal dan menyerang tujuh kapal lainnya dalam dua tahun terakhir.Kapal cepat IRGC dilaporkan mengawasi Paul Hamilton dari jarak kurang dari 1 km (0,5 mil laut).

Iran telah menyita dua kapal tanker minyak di perairan regionaldalam sebulan terakhir. Menurut Iran, satu kapal dihentikan sesuai dengan perintah pengadilan, sementara yang lain "melarikan diri" dari wilayah itu setelah menabrak kapal Iran ketika dialihkan ke pelabuhan Iran.

AS menyebut penyitaan itu "melanggar hukum" karena ketegangan antara kedua negara tetap tinggi di tengah upaya yang terhenti untuk memulihkan kesepakatan nuklir Iran dengan kekuatan dunia tahun 2015.

Komandan Iran dan juru bicara kementerian luar negeri hadir pada hari Minggu untuk memberi selamat kepada dua kapal perang Iran atas kepulangan mereka setelah perjalanan panjang ke banyak negara.

Kapal fregat IRIS Dena, yang membawa rudal anti-kapal dan torpedo, dan IRIS Makran, bekas kapal tanker minyak sebelum diubah menjadi kapal pangkalan depan pertama dan satu-satunya di Iran, memulai perjalanan dari pantai selatan Iran pada awal Oktober.

Kapal perang itu mengakhiri apa yang oleh militer sebut "360 pulang pergi" selama 232 hari awal pekan ini, tiba kembali di pantai Iran setelah menyelesaikan perjalanan angkatan laut terpanjang dalam sejarah tentara Iran, mengelilingi sekitar 65.000 km (35.100 mil laut).

Baca Juga: