BEIJING - Tiongkok adalah kontributor terbesar penjualan 5G global pada kuartal kedua 2020, dengan 72 persen pendapatan handset5G global berasal dari Tiongkok, menurut laporan dari perusahaan riset pasar Counterpoint.

Sebagian besar pendapatan ini dipengaruhi oleh upaya keras dari Huawei, ungkap laporan itu.

Harga jual rata-rata ponsel pintar (smartphone) di China meningkat 12 persen secara tahunan (year on year) dan negara tersebut menyumbang lebih dari 34 persen pendapatan smartphoneglobal pada kuartal kedua.

Laporan menyebutkan bahwa pencapaian itu terjadi karena semua negara ekonomi besar lainnya masih menderita akibat dampak parah COVID-19, dan China sudah berada di jalur pemulihan.

Huawei (termasuk Honor), yang dipengaruhi oleh pasar China, melaporkan rekor pangsa pendapatan global tertinggi sebesar 20 persen pada kuartal kedua 2020, menurut laporan tersebut.

"Ini adalah kali pertama Huawei melampaui Samsung baik dalam hal pengiriman maupun pendapatan," tulis laporan itu.

Laporan tersebut juga mengaitkan kinerja luar biasa Huawei dengan upaya terus-menerus perusahaan itu di China, negara pertama yang pulih dari COVID-19.Ant/P-4

Baca Juga: