MANCHESTER - Bek Manchester City John Stones memuji pelatih Pep Guardiola karena membuat dirinya menjadi pemain dan orang yang lebih baik selama tahun pertama mereka bersama di Stadion Etihad.

Stones berjuang untuk menampilkan performa terbaiknya ketika dia bergabung dengan City dari Everton musim lalu. Dia terlihat belum bisa memenuhi harapan meski menjadi i bek kedua termahal di dunia di belakang pemain Chelsea, David Luiz.

Namun, dukungan terus-menerus Guardiola baik di dalam ataupun luar lapangan kepada pemain berusia 23 tahun itu akhirnya membuat Stones membantu City menjaga enam clean sheet (tidak kebobolan) dalam tujuh pertandingan terakhir di semua kompetisi.

"Dia (Guardiola) selalu positif dan menginginkan saya untuk berbuat lebih baik dan itulah yang saya coba bayar kepadanya di lapangan," ujar Stone, Kamis (5/10).

"Pertandingan musim ini berbicara sendiri: clean sheet baik di Liga Champions maupun Liga Inggris. Saya merasa seperti sedang berkembang sebagai pemain di bawah asuhannya," sambungnya.

"Itu juga terjadi pada pemain lain. Dia dan staf pelatih selalu ada di sana. Yang ingin saya lakukan adalah terus berlari dan melihat ke mana hal itu membawa kami," tandasnya.

City yang menjadi pemimpin klasemen Liga Inggris telah mencetak 22 gol dan kebobolan dua kali dalam tujuh pertandingan pembuka musim ini. Hasil itu menunjukkan skuad "The Citizen" telah menanggapi tuntutan filosofi pelatih asal Spanyol tersebut.

Stones yakin rekan setimnya di Inggris memiliki apa yang diperlukan untuk memainkan gaya yang diinginkan Guardiola baik di kompetisi domestik ataupun internasional.

"Kami punya pemain untuk melakukannya. Ini sangat berbeda - tapi kami selalu berusaha untuk menjadi lebih baik dan ada banyak kemiripan antara bagaimana City bermain di kompetisi domestik dan internasional," jelasnya. ben/Rtr/S-1

Baca Juga: