JAKARTA - Pemain tim nasional (Timnas) U-23 Indonesia Saddil Ramdani mengaku tidak mempersoalkan ketatnya persaingan pemain sayap di skuat asuhan Indra Sjafri. "Saya sendiri tidak ada masalah, karena siapa pun yang dipilih pelatih merupakan yang terbaik," kata dia, di Stadion Madya Komplek Gelora Bung Karno, Jakarta.

Bahkan menurut dia, siapa pun yang tampil di atas lapangan sebagai starting line up, merupakan pilihan terbaik dari pelatih untuk kemajuan sepakbola Indonesia.

Pemain yang telah menyumbangkan lima gol bagi Indonesia saat memperkuat Timnas U-19 tersebut harus bersaing ketat dengan penggawa Garuda Muda lainnya yaitu Osvaldo Haay, Witan Sulaeman, dan Fulgensius Billy Paji Keraf.

Pemain yang baru saja bergabung di pemusatan latihan bersama Timnas U-23 Indonesia tersebut mengaku tidak ada kendala adaptasi dengan para penggawa skuat Garuda Muda lainnya.

"Tidak ada kendala adaptasi dengan para pemain lain, seperti biasa saja saya main enjoy, yang penting menikmati," ujar dia.

Saat latihan katanya, para skuat Garuda Muda juga diberikan arahan serta motivasi oleh pelatih agar memberikan permainan terbaik demi Indonesia. "Kalau pelatih di Malaysia juga memberikan dukungan," lanjutnya. Ant/S-1

Baca Juga: