MALANG - Pebulutangkis tunggal putra Universitas Brawijaya (UB) Malang, Achmad Rizal Lullah, sukses mempertahankan gelar juara nomor tunggal kategori perseorangan LIMA Badminton: McDonald's East Java Conference (EJC) Malang Subconference 2018.

Pemain andalan Universitas Brawijaya itu memastikan gelar setelah menundukkan wakil Universitas Negeri Malang (UNM), Muhammad Hafid Hendarto, 21-17 dan 21-13, pada final yang berlangsung di Sport Center Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim (UIN Maliki) Malang, Kamis (6/4) lalu.

Dengan keberhasilan tersebut, Rizal berhak melaju ke fase nasional. Hal sama juga berlaku bagi Hafid, meski gagal di partai puncak. "Syukur, saya bisa mempertahankan gelar kembali. Ini merupakan hasil dari perjuangan dan latihan saya selama ini. Saya akan melakukan latihan lagi untuk persiapan di nasional nanti," ujar Rizal.

Sukses Rizal juga diikuti rekannya yang merebut gelar juara pada nomor ganda campuran M. Zulfa Risyad-Shinta Dewayani usai menekuk pasangan Universitas Negeri Malang, Muhammad Farod Zamzami-Fitria Ayu Nawangwulan, 21-15, 21-13.

Tim dan dan wakil perseorangan terbaik yang lolos ke LIMA Badminton Nationals 2018 akan tampil pada final nasional di GOR Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, 1-8 Mei 2018.

Setelah dari Malang, LIMA akan menyambangi Yogyakarta dalam seri Kaskus Central Java and Special Region of Yogyakarta Conference pada 11-17 April 2018 di Institut Pertanian Stiper (Instiper) Yogyakarta.ben/S-2

Baca Juga: