Pesawat jatuh tak lama setelah lepas landas dari pangkalan udara Suratgarh karena masalah teknis.

NEW DELHI - Tiga orang tewas setelah pesawat tempur MiG-21 milik Angkatan Udara India jatuh ke rumah mereka di desa Rajasthan, Senin (8/5), kata para pejabat.

Dilaporkan media India NDTV, pesawat itu jatuh tak lama setelah lepas landas dari pangkalan udara Suratgarh karena masalah teknis.

Pilot melompat dari pesawat tepat waktu menggunakan parasut, kata para pejabat. Dia dilaporkan selamat.

Penyelidikan telah diperintahkan atas insiden tersebut.

"Sebuah pesawat MiG-21 IAF jatuh di dekat Suratgarh selama latihan rutin pagi ini. Pilot keluar dengan selamat, menderita luka ringan. Penyelidikan telah dilakukan untuk memastikan penyebab kecelakaan itu," cuit Angkatan Udara.

Baca Juga: