Fasilitas pelabuhan antariksa swasta Kanada, Spaceport Nova Scotia, yang bertujuan untuk mengirim beragam misi roket berteknologi bersih ke luar angkasa menambah lebih banyak persaingan untuk Spaceport America, yang merupakan fasilitas sejenis yang berbasis di New Mexico dan terkenal karena mengirim turis Virgin Galactic ke luar angkasa, serta meluncurkan eksperimen penelitian.
Pada Senin (29/8) konstruksi di Pelabuhan Antariksa Kanada Nova Scotia, yang berdekatan dengan Samudra Atlantik, telah disetujui di tengah persaingan industri ruang angkasa swasta yang dengan cepat membangun pelabuhan antariksa di seluruh dunia.
Spaceport Nova Scotia yang dikelola oleh Maritime Launch Services akan bergabung dengan fasilitas roket swasta di Cornwall (Inggris Raya), Skotlandia, Australia, dan Selandia Baru, semuanya mencari keuntungan dari industri yang berkembang pesat. Roket saat ini dapat mengirim selusin satelit kecil ke luar angkasa, dan perusahaan seperti SpaceX, Firefly Aerospace, Relativity Space, dan Rocket Lab adalah beberapa pemain utama yang berlomba-lomba membawa cubesat, nanosat, dan eksperimen ilmiah ke luar angkasa. Menurut laporan Space Foundation tahun 2021, keuntungan dari peluncuran roket di seluruh dunia telah naik 14 persen menjadi memiliki nilai 9,25 miliar dolar AS pada tahun 2020.
Persetujuan tersebut menegaskan Maritime Launch telah memenuhi persyaratan yang terkait dengan pembangunan Spaceport Nova Scotia dalam persetujuan Penilaian Lingkungan yang diberikan pada tahun 2019. Dengan pengembangan Spaceport Nova Scotia, Maritime Launch berharap perusahaan antariksa nasional dan internasional lainnya akan memilih untuk mendirikan perusahaan di Nova Scotia agar berada di dekat fasilitas peluncuran komersial Perusahaan.
"Kami berterima kasih kepada tim ahli global dalam desain, konstruksi, perlindungan lingkungan, dan operasi pelabuhan antariksa yang telah bekerja bersama kami di setiap langkah untuk mengembangkan situs peluncuran kelas dunia dengan fokus pada keselamatan dan pemeliharaan lingkungan," ujar Stephen Matier, Presiden dan CEO, Maritime Launch.
Fasilitas peluncuran akan dibangun di atas tanah mahkota sesuai dengan sewa 20 tahun sekitar 335 hektar di dekat pedesaan komunitas Canso, Little Dover dan Hazel Hill, Nova Scotia. Sewa termasuk opsi untuk perpanjangan 20 tahun berdasarkan kepatuhan terhadap syarat dan ketentuan. Karenanya, pembangunan Spaceport Nova Scotia diklaim juga akan menciptakan banyak lapangan kerja, pendidikan, dan peluang kemitraan sambil meningkatkan ekonomi provinsi.
"Peluncuran luar angkasa dari Nova Scotia akan memposisikan Kanada sebagai pemimpin global dalam komunikasi satelit orbit rendah bumi sekaligus menciptakan ratusan pekerjaan langsung dan tidak langsung di provinsi tersebut," sambung Martier.
Ambisi awal Maritime Launch hanya berusaha mencapai ruang suborbital. Misi debutnya pada tahun 2023 akan menggunakan peluncur kecil dari startup Quebec, Reaction Dynamics, yang digadang-gadang menghasilkan karbon dioksida 50 persen lebih sedikit dari kompetitornya. Walau begitu, Maritime Launch telah menandatangani letter of intent pada awal tahun ini untuk mengirim lebih banyak roket kecil, jika peluncuran pertama berjalan sesuai rencana. Kedepannya, keduanya juga dapat bekerja sama meluncurkan roket kelas menengah ketika Reaction Dynamics siap untuk bergerak maju pada rencana bisnis untuk meluncurkan mega konstelasi satelit ke orbit.