Foto: ANTARA/FAUZAN
Pengunjung melihat produk pada pameran Creartive Culture Home di Summarecon Mal Serpong, Tangerang, Banten, Minggu (24/10). Kegiatan yang didukung oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif tersebut menampilkan produk kreatif lokal guna mendukung program Gerakan Bangga Buatan Indonesia sebagai wadah bagi para pelaku seni untuk berkarya dan memamerkan produknya.