JENEWA - Ngozi Okonjo-Iweala dari Nigeria terpilih sebagai Direktur Jenderal Organisasi Perdagangan Dunia (World Trade Organization/WTO).

WTO membuka sidang dewan umum khusus pada Senin (15/2) waktu setempat dan memilihnya melalui konsensus dari 164 negara anggota WTO.

Pengangkatan perempuan yang berasal dari Afrika sebagai seorang dirjen WTO merupakan kali pertama dalam waktu 26 tahun.

"Masa jabatannya akan dimulai pada 1 Maret dan berakhir pada 31 Agustus 2025 mendatang," demikian pernyataan WTO.

Rivalnya yaitu ketua Badan Negosiasi Perdagangan Korea Selatan, Yoo Myung-hee telah menyampaikan pengunduran dirinya dalam pemilihan tersebut pada 5 Februari lalu.

Amerika Serikat (AS) mendukung Yoo, namun Tiongkok mendukung Okonjo-Iweala. Oleh sebab itu, pengangkatannya diperkirakan akan menjadi variabel baru dalam konflik antara AS dan Tiongkok. KBS/I-1

Baca Juga: