WASHINGTON - Rafael Nadal berharap bisa pulih sepenuhnya jelang tampil di turnamen tenis Grand Slam AS Terbuka yang dimulai akhir bulan ini. Nadal tersingkir saat kembali bermain usai istirahat dua bulan ketika dikalahkan petenis peringkat ke-50 dunia asal Afrika Selatan Lloyd Harris pekan lalu pada pertandingan putaran ketiga di ATP Citi Open.

Petenis kidal asal Spanyol berusia 35 tahun, juara Grand Slam 20 kali itu, kalah dari unggulan ke-14 Harris 6-4, 1-6, 6-4 dalam pertandingan keduanya di lapangan keras Washington.

Nadal memperparah cedera kaki dalam kemenangan tiga set atas petenis Amerika Serikat Jack Sock dalam pertandingan pertamanya sejak kalah di semifinal Prancis Terbuka dari Novak Djokovic.

Namun Nadal mengatakan setelah kekalahan dari Harris kaki kirinya telah membaik. "Berita terbaik, kaki saya lebih baik daripada kemarin," ujar Nadal.
Nadal tidak memegang raket selama 20 hari karena kakinya yang sakit harus melewatkan Wimbledon dan Olimpiade. Nadal yang menjadi unggulan teratas menjadikan ajang Citi Open sebagai kesempatan untuk memiliki lebih banyak pertandingan dan membangun kembali kebugarannya. Hal ini dia lakukan sebagai persiapan untuk tampil di AS Terbuka yang dimulai pada 30 Agustus.

"Saya akan terus menerima tantangan di depan saya dan saya memiliki kesempatan pekan depan di Toronto," ujar Nadal.
Djokovic, Nadal, dan Roger Federer semuanya menatap AS Terbuka dengan rekor 20 gelar Grand Slam. Djokovic akan mencoba menyelesaikan satu tahun kalender dengan menyapu bersih gelar untuk pertama kali sejak Rod Laver melakukannya pada 1969.

Baca Juga: