MANCHESTER - Pelatih Ralf Rangnick mengakui Manchester United (MU) jauh dari sempurna, meski mendapat kemenangan 1-0 atas Aston Villa. Kemenangan pada laga yang berlangsung di Old Trafford, Selasa (11/1) dini hari WIB itu, sangat dibutuhkan MU untuk melaju ke putaran keempat Piala FA.

Scott McTominay mencetak satu-satunya gol lewat sundulan kepala setelah pertandingan baru berjalan delapan menit. Sementara Villa menyesali sejumlah peluang yang terlewatkan dan tinjauan VAR yang kontroversial untuk menganulir gol penyama kedudukan dari Danny Ings di babak kedua.

Pelatih sementara Rangnick sangat membutuhkan respon setelah penampilan MU yang menurun dalam sepekan terakhir. MU kalah 0-1 di kandang dari Wolves pada laga Liga Inggris sebelumnya.

Satu keputusan besar diambil oleh pelatih asal Jerman itu karena Cristiano Ronaldo tidak fit untuk tampil. Ada sedikit peningkatan dalam kinerja tim, meskipun tim asuhannya kurang memuaskan. MUakan berhadapan dengan Middlesbrough di putaran keempat.

"Untuk mengatakan bahwa ini adalah permainan yang sempurna, tidak ada yang akan percaya itu. Tentu saja tidak," ujar Rangnick.

MU mendapat awal yang mereka butuhkan untuk memberikan tekanan kepada lawan ketika umpan silang Fred yang sempurna diteruskan McTominay dengan sundulan ke gawang Villa. Namun, semua kekurangan MU musim ini di bawah dua pelatih segera terungkap saat Villa mendominasi permainan.

"Saya tidak memiliki keluhan atas apa yang diberikan para pemain atau kinerja, tetapi kami pergi dengan frustrasi karena kami tersingkir dari Piala FA," ujar pelatih Villa Steven Gerrard.

Ollie Watkins gagal memanfaatkan sepak pojok, tendangan Emiliano Buendia melintasi gawang, dan David de Gea menghasilkan penyelamatan menakjubkan untuk menggagalkan upaya John McGinn saat tim tamu melewatkan hattrick peluang secara berurutan.

MU tanpa kapten Harry Maguire yang cedera dan pemain penggantinya, Victor Lindelof, memberi Villa kesempatan emas lain untuk menyamakan kedudukan.

MU juga bisa memperbesar keunggulan mereka sebelum turun minum ketika Emiliano Martinez menangkis tendangan Edinson Cavani sebelum upaya Marcus Rashford digagalkan oleh Matty Cash.

Villa menang di Old Trafford pada awal musim di bawah mantan pelatih Dean Smith. Mereka telah meningkat pesat sejak kedatangan Steven Gerrardpada November. Upaya tim tamu dua kali gagal di babak kedua dan Villa membuang kesempatan untuk membawa pertandingan ke perpanjangan waktu.

Setelah Ings mencetak gol, VAR awalnya memeriksa apakah striker itu offside. Wasit Michael Oliver yang membuat keputusan terakhir untuk menganulir gol itu. ben/AFP/S-2

Baca Juga: