Ja Morant kembali bermain dengan gemilang usai menjalani skorsing 25 pertandingan. Dia membantu Memphis Grizzlies meraih 115-113 atas New Orleans Pelicans dalam laga NBA, Rabu (20/12).

LOS ANGELES - Ja Morant kembali bermain dengan gemilang usai menjalani skorsing 25 pertandingan. Dia membantu Memphis Grizzlies meraih 115-113 atas New Orleans Pelicans dalam laga NBA, Rabu (20/12).

Morant mencatatkan 34 poin, delapan assist, dan enam rebound. Dia diskors oleh otoritas NBA untuk 25 pertandingan pertama musim ini setelah postingan media sosial yang menampilkan dirinya memegang senjata.

Dia tampak agak lemah di awal laga. Tapi akhirnya Morant memberikan semua yang diharapkanGrizzlies.

"Saya tidak bermain dalam delapan bulan. Memiliki banyak waktu, banyak hari-hari sulit yang saya lalui. Tapi tahukah Anda, bola basket adalah hidup saya, hal yang saya sukai, terapi bagi saya dan saya sangat bersemangat untuk kembali bermain," ujar Morant.

Pelicans, yang didukung oleh 34 poin dari Brandon Ingram, menguasai pertandingan di kuarter kedua dengan skor 23-0 dan membuat mereka unggul 60-41 di babak pertama.

Namun Grizzlies membalas di kuarter ketiga, memperkecil keunggulan lawan menjadi 10 saat memasuki periode terakhir. Dengan sisa waktu 1:20, Morant melakukan tembakan yang membuat timnya unggul 111-109. Skor menjadi imbang 113-113 ketika Morant memanfaatkan rebound dari kegagalan CJ McCollum. Sesaat jelang laga usai dia menjaringkan bola untuk memastikan kemenangan.

Selama skorsingnya Morant bisa berlatih bersama tim tetapi tidak bisa berada di arena selama pertandingan.

Pelatih Memphis Grizzlies Taylor Jenkins mengatakan bahwa Morant "bersemangat". Dia berpesan kepada pemain berusia 24 tahun itu untuk bersenang-senang dan membangun chemistry dengan rekan satu tim dan menikmati kesempatan untuk kembali bermain.

Fans di New Orleans mencemooh Morant saat perkenalan sebelum pertandingan dan ketika dia menyentuh bola di awal laga. Namun dia mendapat dukungan dari penggemar tim tamu, termasuk postingan di platform media sosial X dari superstar Lakers LeBron James.

Dalam laga lain, Damian Lillard mencetak 40 poin, tertinggi musim ini, dan Giannis Antetokounmpo mencetak triple-double untuk membawa Milwaukee Bucks meraih kemenangan 132-119 atas San Antonio Spurs. Lillard menjadi pemain NBA ke-51 yang mencapai 20.000 poin.

"20.000 poin, ketika saya mendengarnya, itu membawa saya kembali ke awal," ujar Lillard. "Merupakan suatu berkah dan kehormatan untuk mencapai prestasi seperti itu," sambungnya.

Antetokounmpo mencetak 11 poin dengan 14 rebounds dan 16 assist, tertinggi dalam kariernya, dalam kemenangan melawan tim Spurs yang tidak diperkuat pemain sensasional Victor Wembanyama, yang absen karena cedera pergelangan kaki. ben/AFP/S-2

Baca Juga: