JAKARTA - Anak usaha PT MNC Kapital Indonesia Tbk (BCAP) yang bergerak di sektor pembiayaan, PT MNC Guna Usaha Indonesia (MNC Leasing) bekerja sama dengan Daya Kobelco CMI untuk membiayai alat berat produk Jepang.

Daya Kobelco CMI merupakan ATPM untuk alat berat merek Kobelco dan menjadi salah satu supplier alat berat terbesar di Indonesia. Direktur Utama MNC Leasing, Paulus Cholot Janala, mengatakan pihaknya berharap porsi penjualan dari Kobelco sekitar 10-20 persen di tahun ini. Angka tersebut sudah termasuk cukup besar dari Kobelco. "Strategi kami dengan promo beli unit tanpa duit.

Untuk klien loyal dari Kobelco dengan tenor bisa 3 tahun. Harapannya kami bisa dapat 200-300 unit dari penjualan Kobelco di tahun ini sudah bagus sekali," ungkapnya di Jakarta, kemarin. Sekadar informasi pada tahun 2018, Daya Kobelco CMI mampu membukukan penjualan hingga sekitar 2.000 unit excavator dari beberapa tipe. Kerja sama ini, lanjut Paulus, diharapkan mampu menjawab tantangan kebutuhan pembiayaan alat berat di Indonesia.

Selain itu kerja sama ini juga bisa memperkuat posisi Perseroan dan Daya Kobelco CMI di lini bisnis alat berat khususnya di bidang konstruksi dan agrobisnis. Apalagi rencana pengembangan bisnis MnC Leasing tahun ini akan tetap fokus pada bisnis pembiayaan alat berat untuk sektor infrastruktur dan agrobisnis.yni/AR-2

Baca Juga: