LOS ANGELES - Damian Lillard melakoni debut pramusim NBA untuk Milwaukee Bucks, Senin (16/10). Dia bekerja sama secara baik dengan Giannis Antetokounmpo dalam kemenangan tandang 108-97 atas Los Angeles Lakers. Lillard yang direkrut dari Portland ke Bucks bulan lalu, mencetak 14 poin, tiga assist, dan dua rebound dalam 22 menit di lapangan.

Peraih medali emas Olimpiade Tokyo berusia 33 tahun itu memasukkan 3 dari 10 tembakan dari lantai, 2 dari 7 lemparan tiga angka, dan keenam lemparan bebasnya.

"Saya merasa luar biasa. Selalu ada sedikit kesulitan di awal, namun permainannya sangat sederhana," ujar Lillard.

Menurutnya, terpenting membuatnya bersemangat, menyesuaikan diri dengan ritme. Dia mengaku senang bisa kembali ke lapangan.

Pemain asal Yunani, Antetokounmpo, memimpin raihan Bucks dengan 16 poin dan delapan rebound hanya dalam waktu 15 menit di lapangan. Dia bekerja sama secara baik dengan rekan setimnya yang baru, Lillard.

"Saya sudah sering berada di lapangan bersama mereka dua pekan terakhir. Jadi saya merasa nyaman," ujar Lillard tentang bekerja dengan rekan satu tim barunya.Lillard melengkapi permainan dengan sangat baik. Ini sama sekali tidak sulit. Sekarang tinggal masalah bisa bermain melawan tim lain dan membiasakan diri satu sama lain.

Lakers, yang bermain tanpa superstar, LeBron James, memimpin 16 poin dan tujuh rebound dari Anthony Davis. Lillard senang bisa main secara nyaman meski dengan rekan satu tim baru dan menit bermain terbatas. ben/AFP/G-1

Baca Juga: