Jakarta - Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini mengunjungi rumah lansia bernama Madawi (67) yang kisahnya viral di media akibat hidup sendiri di gubuk sederhana di Kampung Gandu, Desa Sindang Jaya, Kecamatan. Sindang Jaya, Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten.

Dalam rilis yang disiarkan oleh Kementerian Sosial di Jakarta pada Kamis, Risma lekas mendatangkan ambulans untuk membawa Madawi ke rumah sakit karena kondisi sakitnya yang sudah 6 bulan.

Pihaknya lantas membawa Madawi ke RSUD Kabupaten Tangerang. Selain itu, Kementerian Sosial juga melakukan asesmen kebutuhan Madawi guna mendukung pengobatan dan pemulihan kondisinya.

Setelah pemeriksaan di RSUD dan diperbolehkan menjalani rawat jalan, tim Kementerian Sosial membawa Madawi ke Sentra Mulya Jaya Jakarta Kementerian Sosial untuk mendapatkan layanan residensial.

Ia menuturkan selama 6 bulan terakhir Madawi sakit sehingga kebutuhan makan sehari-hari dibantu tetangganya Mintarsih (50).

"Sehari-hari Pak Madawi sendiri. Karena itu saya ke rumahnya nengokin. Ngasih air, ngasih makan, kadang saya nyuciin bajunya. Gak tega saya, jadi saya bantu." katanya.

Mintarsih mengatakan kondisi rumah Madawi sangat tidak layak sebab gubuk tersebut memiliki atap yang sudah bocor, dinding yang bolong-bolong dan sering dimasuki binatang buas seperti ular.

Sebelum jatuh sakit, Madawi bekerja sebagai petani, kadang bertani singkong, jagung atau kacang. Penghasilan sehari-hari Madawi dari menjual hasil taninya hanya cukup untuk kebutuhan sehari-hari.

Selain membantu Madawi, Risma juga menurunkan tim untuk melakukan asesmen kebutuhan guna mendukung usaha 15 Kepala Keluarga (KK) di sekitar kediaman Madawi.

Tidak sampai di situ, Mensos Risma juga sempat berdialog dengan beberapa pemuda di sekitar kediaman Madawi guna melakukan asesmen dan verifikasi terkait usaha para ibu dan pemuda di wilayah tersebut sehingga dapat memastikan kelangsungan hidup mereka.

"Kami diminta Bu Menteri untuk mengasesmen dan verifikasi apa jenis usaha ibu-ibu dan pemuda di sini agar dibantu untuk kelangsungan hidup ke depan," kata Kepala Dinas Sosial Kabupaten Tangerang Aziz Gunawan.

Baca Juga: