Saat melakukan perjalanan wisata ke Makassar, kita selalu terobsesi dengan deretan pantai menarik atau ingin melakukan island hopping ke beberapa pulau tropis yang masih sangat alami. Selain dua elemen utama yang menjadi andalan dari Makassar itu, Anda juga bisa berburu kuliner legendaris di Makassar yang jumlahnya ada banyak.

Tidak lengkap rasanya kalau sudah datang ke Makassar tapi tidak melakukan penjelajahan rasa sampai puas. Berikut beberapa rekomendasi tempat wisata kuliner yang cukup melegenda dan selalu dicari oleh wisatawan lokal atau wisatawan dari berbagai daerah di Indonesia.

1. Coto Maros Harimau

Hasil gambar untuk Coto Maros Harimau

Coto Maros Harimau adalah salah satu kuliner cukup melegenda di Makassar yang selalu dicari oleh wisatawan baik dalam atau luar negeri. Makanan ini mirip sekali dengan soto kental dengan isian aneka jeroan sapi dan juga daging. Semuanya dimasak hingga empuk dan disajikan dengan lontong, sambal. dan juga lauk lainnya.

Coto Maros Harimau berada di Jalan Harimau, Maricaya, Kec. Makassar, Kota Makassar. Kedai ini buka setiap hari selama 24 jam. Jadi, Anda tidak perlu khawatir kalau mendadak lapar di tengah malam.

2. Ayam Goreng Sulawesi

Hasil gambar untuk Ayam Goreng Sulawesi

Sekilas ayam goreng ini akan sama dengan ayam goreng kebanyakan yang dijual di luaran sana. Namun, ayam goreng Sulawesi yang sudah ada sejak 1983 ini memiliki rasa yang sangat khas. Hal inilah yang membuat kedai di Jalan Sulawesi No.285A, Butung, Wajo, Kota Makassar ini selalu ramai.

3. Mie Hengky

Mie Hengky adalah kuliner peranakan yang terbilang unik. Mie yang digunakan di sini adalah mie yang sudah digoreng kering lalu dicampur dengan sawi dan aneka lauk lainnya. Lokasi dari kedai ini berada di Jalan Nusantara No.352, Butung, Wajo, Kota Makassar.

4. Pallu Basa Serigala

Hasil gambar untuk Pallu Basa Serigala

Pallu Basa sebenarnya hampir sama dengan coto. Namun, yang membedakannya adalah penyajian dan juga cara makannya. Kalau pallu basa, kuah panas akan diberi tambahan kuning telur yang masih mentah. Saat makan telur akan diaduk hingga merata. Selanjutnya adalah saat makan, kalau coto dengan lontong, pallu basa dengan nasi.

Kedai pallu basa ada banyak di Makassar, tapi yang cukup terkenal ada di Jalan Serigala XIV, Mamajang Dalam, Mamajang, Kota Makassar.

5. Iga Bakar dan Sop Konro Karebosi

Hasil gambar untuk Iga Bakar dan Sop Konro Karebosi

Iga bakar dan sop konro karebosi adalah salah satu makanan yang cukup mudah ditemukan di Makassar. Makanan ini terdiri dari olahan iga sapi yang dibuat menjadi sop dengan kuah yang penuh rempah dan dibakar dengan bumbu kacang yang sangat nikmat. Makanan ini biasanya disajikan dengan nasi panas dan es teh yang segar.

Meski cukup mudah ditemukan, ada beberapa tempat yang cukup melegenda dan menyajikan makanan ini. Anda Bisa datang ke Jalan Gunung Lompobattang No.41-43, Pisang Utara, Ujung Pandang, Makassar.

6. Pisang Epe

Hasil gambar untuk Pisang Epe

Di Kota Makassar, pisang diolah menjadi bentuk makanan yang disebut dengan Pisang Epe. Proses pengolahan Pisang Epe sangat sederhana.

Pisang yang sudah dikupas dipanggang di atas bara api hingga setengah matang. Setelah itu pisang diletakkan di atas alat yang terbuat dari balok kayu untuk kemudian ditekan hingga berbentuk pipih atau agak gepeng. Lalu pisang tersebut dipanggang lagi. Setelah proses pembakaran selesai, pisang disajikan dengan guyuran lelehan gula merah beraroma durian atau nangka.

7. Mie Titi

Hasil gambar untuk Mie Titi

Tidak mau kalah dengan daerah lain, Makassar juga punya kuliner khas yang berbahan baku Mie, namanya Mie Titi. Berbeda dengan kuliner lain, mie titi terbuat dari mie basah yang digoreng sehingga teksturnya berubah menjadi seperti mie lidi. Hal yang menarik dari kuliner ini adalah kuah kentalnya. Kuah kental mie titi terbuat dari perpaduan air, telur, dan tepung kanji.

Untuk mendapatkan cita rasa gurih, dicampur juga aneka bumbu dapur seperti merica dan bawang putih yang dijadikan sebagai penyedap. Potongan ayam, bakso ikan, udang, dan sawi menjadi pelengkap yang ditaburkan di atas mie. Ketika kalian menikmatinya, bunyi kriuk akan keluar saat gigi menggigit mie ini.

Inilah beberapa kuliner legendaris di Makassar yang bisa Anda dapatkan saat melakukan penjelajahan di sini selama beberapa hari. Kalau Anda ingin segera melakukan perjalanan ke kota yang megah ini, segera melakukan pemesanan tiket pesawat ke Makassar dari aplikasi atau website Airy.

Ada banyak tiket pesawat maskapai yang dijual di sana, termasuk maskapai tiket pesawat Batik Air. Memesan tiket pesawat di sini juga akan membuat Anda mudah melakukan reschedule kalau ada perubahan jadwal mendadak. Selain itu refund juga bisa dilakukan kalau Anda berniat melakukan pembatalan. Pemesanan tiket di Airy juga sangat aman, cepat, dan tidak akan membuat Anda kecewa dengan layanannya. gma/R-1

Mencicipi Minuman Tradisional

Mengunjungi Kota Makassar kurang lengkap jika tak mencoba minuman khas-nya yang masih tradisional. Minuman-minuman ini terbuat dari bahan alami dan pastinya menyegarkan. Berikut beberapa diantaranya.

1. Sarabba

Hasil gambar untuk Sarabba

Menikmati udara malam hari di kota makassar tentu terasa dingin. Anda patut mencoba Sarabba. Minuman hangat yang terbuat dari kayu manis, biji pala bubuk, merica bubuk, gula merah, santan dan kuning telur kampung ini bisa mengembalikan energi yang hilang. Terutama buat yang sedang menderita flu, minuman ini berkhasiat untuk menyembuhkan flu secara cepat.

2. Sirup Pisang Ambon

Meski bercita rasa pisang Ambon, namun sirup ini memiliki warna kemerahan. Sirup pisang Ambon dikenal juga dengan sebutan sirup DHT bagi orang Makassar. Cocok diminum di tengah teriknya matahari sebagai pelepas dahaga.

3. Sirup Markisa

Markisa merupakan komoditas utama bagi masyarakat Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan. Hal ini menyebabkan masyarakatnya menjadikan sirup markisa sebagai minuman khas dan juga sebagai oleh-oleh. Tak mudah membuat sirup ini karena terlebih dahulu dipasteurisasi agar tahan lama tanpa bahan pengawet.

4. Es Pallu Butung

Gambar terkait

Di sepanjang kota Makassar, es palu butung bisa Anda temukan dengan mudah. Campuran bubur tepung beras, pisang raja, sirup dan es tak hanya membuat dahaga hilang, melainkan juga bisa mengenyangkan. Semangkuk es palu butung bisa kamu beli dengan harga 10 ribu rupiah.

5. Es Pisang Ijo

Hasil gambar untuk Es Pisang Ijo

Kuliner yang satu ini sudah dikenal banyak orang. Bahkan dijadikan oleh-oleh dalam versi instannya. Es Pisang Ijo bukan karena pisangnya yang berwarna hijau, melainkan lapisan pisangnya yang terbalut dengan adonan tepung beras berwarna hijau. Semangkuk es pisang hijau dihargai 10 ribu rupiah, sudah bisa Anda nikmati dengan mudah di Kota Makassar. gma/R-1

Baca Juga: