JAKARTA- Lewat Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/588/VII/2020 tanggal 27 Juli 2020 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan Dalam Jabatan di Lingkungan TNI, Panglima TNI, Marsekal Hadi Tjahjanto melakukan mutasi dan promosi jabatan 181 pati TNI. Salah satu perwira tinggi yang mendapat promosi adalah Mayor Jenderal Eko Margiyono.
Eko dipromosikan menjadi Panglima Kostrad (Pangkostrad) menggantikan Letjen TNI Besar Harto Karyawan yang digeser menjadi Danpussenif Kodiklatad dalam rangka validasi organisasi. Sebelum dapat promosi sebagai Pangkostrad, Eko menjabat sebagai Pangdam Jaya.
Dengan promosi itu pun, bintang di pundak Eko bertambah satu, jadi bintang tiga alias Letnan Jenderal (Letjen). Peluang Eko menjadi Kepala Staf TNI AD juga terbuka lebar. Karena biasanya, posisi Pangkostrad jadi bantu loncatan untuk naik kelas ke posisi nomor satu di TNI AD, seperti yang dialami Jenderal Andika Perkasa, KSAD sekarang.
Siapa Letjen Eko Margiyono? Pada tahun 2010, Eko diangkat menjadi Asisten Teritorial Kepala Staf Divisi Infanteri-1/Kostrad. Setelah itu ditarik menjadi Komandan Grup A Paspampres. Posisi dijabatnya sampai tahun 2012, sebelum akhirnya Eko dapat posisi baru sebagai Asisten Operasi (Asops) Kepala Staf Kodam Jaya yang dipegangnya hingga tahun 2014. Di tahun 2014, Eko menjadi Komandan Resort Militer (Danrem) 061 Surya Kencana Kodam III Siliwangi.
Setelah itu menjadi Komandan Korem (Danrem) 033 Wira Pratama Kodam I Bukit Barisan. Tahun 2015, Eko dipromosikan menjadi Wakil Asisten Operasi (Waasops) Kepala Staf TNI AD. Jabatan itu dipegangnya hingga tahun 2017. Eko kembali dapat promosi menjadi Kepala Staf Kodam (Kasdam) Jaya tahun 2017.
Karirnya kian moncer, saat Eko ditunjuk jadi Gubernur Akademi Militer (Akmil). Bintannya pun bertambah jadi dua alias Mayjen. Tahun 2018, Eko kembali ke Kopassus dengan menjabat sebagai Komandan Jenderal (Danjen) ke-30. Jabatan sebagai Danjen baret merah dipegangnya hingga tahun 2019. Selanjutnya, Eko kembali dapat promosi dengan menjadi Pangdam Jaya pada tahun 2019.
Tahun 2020, kembali bintang Eko Margiyono bersinar, setelah Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto mempromosikannya sebagai Pangkostrad. Jika tak ada aral melintang, selangkah lagi Eko bisa jadi KSAD.
Dengan jadi Pangkostrad, Eko pun mengikuti jejak Prabowo Subianto, Menteri Pertahanan saat ini. Prabowo pernah jadi Danjen Kopassus untuk kemudian naik kelas ke posisi Pangkostrad. Eko juga pernah jadi Danjen Kopassus, meski harus mampir dulu jadi Pangdam Jaya untuk kemudian meloncat ke posisi Pangkostrad.ags/N-3