SURABAYA - Mayor Laut (P) Slamet Ariyadi resmi didapuk menjadi Komandan KRI Rupat-712. Pada hari Jumat (7/5), jabatan Komandan KRI Rupat-712 resmi diserah terimakan dari Letkol Laut (P) Ferry Kurniawan kepada Mayor Laut (P) Slamet Ariyadi dalam sebuah acara serah terima jabatan atau Sertijab yang dipimpin Komandan Satuan Kapal Ranjau (Dansatran) Koarmada II Kolonel Laut (P) Maman Nurachman.

Mengutip keterangan Puspen TNI yang diterima Koran Jakarta, Selasa (11/5), acara Sertijab Komandan KRI Rupat-712 digelar di Aula Satran Koarmada II Ujung, Surabaya.

Masih menurut Puspen TNI dalam keterangannya,Mayor Laut (P) Slamet Ariyadi sebelum menjabat sebagai Komandan KRI Rupat memegang posisi sebagai Kasi Paldukpen Subdis Prodpen Dispenal Jakarta.

"Sedangkan Letkol Laut (P) Ferry Kurniawan yang sebelumnya menjabat sebagai Komandan KRI Rupat mendapatkan perintah mengemban tugas baru sebagai Komandan Pusat Latihan Kapal Perang (Danpuslatkaprang) Koarmada II," kata Puspen TNI dalam keterangannya.

Kolonel Maman dalam amanatnya menyampaikan serah terima jabatan dalam organisasi merupakan tuntutan kebutuhan dalam rangka dinamisasi organisasi yang dihadapkan dengan tantangan pelaksanaan tugas. Selain itu juga merupakan bagian dari pembinaan personel yang memberikan kesempatan dan peluan bagi perwira untuk mengembangkan karier dan mengaktualisasikan kemampuannya.

"Ini guna mewujudkan kinerja organisasi yang lebih baik, diharapkan dapat menciptakan pembaharuan semangat dan penyegaran pemikiran guna terus meningkatkan kualitas kinerja, baik bagi organisasi maupun personil yang bersangkutan," katanya.

Baca Juga: