PARIS - Max Verstappen akan berusaha meraih gelar keempat berturut-turut dengan Red Bull. Dia terlihat sebagai tim dominan lagi tahun ini ketika balapan musim terpanjang Formula 1 Satu dimulai di Bahrain akhir pekan ini.

Apa pun hasil penyelidikan independen terhadap tuduhan perilaku pelecehan yang dilakukan oleh ketua tim Christian Horner, Red Bull telah membangun momentum yang luar biasa. Mobil mereka yang menakjubkan mengeluarkan potensi dalam pengujian pramusim.

Dengan peraturan lama masih berlaku dan tidak ada perubahan di susunan pembalap, tahun deja vu akan segera terjadi saat F1 memulai rangkaian 24 balapan dimulai akhir pekan ini hingga awal Desember 2024. Kekuatan mental Verstappen, motivasi menang yang kuat dalam tim, kejeniusan desain Adrian Newey, dan rasa ambisi akan kesuksesan lebih besar kemungkinan pembalap Red Bull sulit disaingi.

Setelah meraih rekor 21 kemenangan dalam 22 balapan tahun lalu di mana Verstappen menang rekor 19, ditambah 12 pole dan sembilan lap tercepat saat mengumpulkan total 575 poin, Red Bull memiliki banyak alasan untuk yakin dapat tetap berada di puncak.

Dalam kalender ketat banyak akan bergantung pada performa rekan setim Verstappen di Red Bull, Sergio Perez. Dia menang dua kali tahun lalu.

Perez juga menjadi tumpuan jika Red Bull berharap untuk menyapu bersih gelar kali ini. Setelah penampilannya yang luar biasa tahun 2023, pembalap Belanda berusia 26 tahun ini memiliki banyak alasan untuk memulai 2024 dengan penuh semangat. Tapi dia akan membutuhkan bantuan dari Perez agar tim dapat memecahkan semua rekor mereka sendiri.

Semua tim saingan Red Bull telah meningkatkan mobil dan terlihat dalam pengujian pramusim. Meski demikian, tidak ada yang mengesankan dibanding dengan banyak pembaruan dan revisi seperti dia RB20 Red Bull.

"Ini tim yang beroperasi dengan kemampuan terbaik ketika menang," ujar mantan pembalap Red Bull Daniel Ricciardo. Dia tahun ini tetap bersama tim junior Red Bull yang berganti nama, RB.

Ferrari, memasuki musim kedua di bawah bimbingan Frederic Vasseur sebagai kepala tim, yang telah merekrut juara tujuh kali Lewis Hamilton untuk menggantikan Carlos Sainz di tahun 2025. Ferrari akan berusaha untuk meningkatkan diri usai satu kemenangan yang mereka raih tahun lalu.ben/AFP/G-1

Baca Juga: