BANDUNG - Mahasiswa jurusan Rancang Kota Pascasarjana Institut Teknologi Bandung (ITB), Ivan Danny Dwi Putra, berhasil meraih peringkat pertama dalam perlombaan Low Carbon Design di Kitakyushu, Jepang. Lomba ini diadakan pada awal Maret 2019.

Keikutsertaan Ivan dalam lomba yang digelar oleh Asian Institute of Low Carbon Design - AILCD ini, merupakan rangkaian acara dari program pertukaran pelajar yang sedang ia ikuti. Program tersebut adalah program yang diprakarsai oleh Universitas Kitakyushu.

"Kegiatan ini banyak sekali rangkaiannya, termasuk juga conference dan workshop dengan topik Low Carbon. Lombanya juga termasuk dalam kegiatan tersebut," ungkap Ivan seperti disiarkan melalui rilis Humas ITB, Selasa (12/3).

Tujuan dari diadakannya konferensi dan workshop tersebut adalah mengumpulkan ide-ide brilian dari akademisi dalam menyelesaikan permasalahan di distrik Kitakyushu. Sesuai tema lomba, Ivan beserta anggota tim mengusung ide Happy Sunday 7 - "A Virtual Planning Project of Sunday for the Elderly". Ivan mampu bersaing bersama dengan anggota tim lain yang berasal dari berbagai negara Asia.

"Mungkin kedengarannya kurang nyambung ya, tapi sebenarnya kami justru melihat bahwa masalah polusi tidak bisa diselesaikan dengan menambah-nambah sistem yang akhirnya akan menambah polusi juga," terang Ivan yang juga sebagai ketua tim tersebut. tgh/E-3

Baca Juga: