LONDON - Striker Chelsea, Romelu Lukaku, bergabung kembali ke Inter Milan dengan status pinjaman satu tahun setelah musim mengecewakan bersama "The Blues". Inter dilaporkan telah menegosiasikan biaya pinjaman delapan juta euro (125 miliar rupiah) untuk mendatangkan Lukaku.

Pemain asal Belgia itu juga dilaporkan menyetujui pemotongan gaji untuk meninggalkan Stamford Bridge. Lukaku bergabung dengan Chelsea dalam kesepakatan transfer 97,5 juta pound (1,7 triliun rupiah) sebelum dimulainya musim lalu. Lukaku mengeklaim transfer adalah kepulangan emosional setelah bermain untuk Chelsea dari 2011 hingga 2014.

Tetapi, setelah mencetak empat gol dalam empat penampilan pertamanya, periode kedua pemain berusia 29 tahun itu dengan Chelsea berubah suram. Lukaku mengakhiri musim ini sebagai pencetak gol terbanyak Chelsea dengan 15 gol. Tapi, mantan pemain Manchester United dan Everton itu hanya mencetak delapan gol di laga Liga Inggris.

Dia mencetak tiga gol dalam 15 penampilan terakhirnya di liga. Jumlah itu gagal membayar biaya transfernya yang besar. Sebuah wawancara kontroversial dengan TV Italia pada bulan Desember tahun lalu, Lukaku mengakui tidak senang dengan cara dimainkan oleh pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, dan mengisyaratkan sudah berpikir untuk pergi.

Lukaku yang memenangkan gelar Serie A bersama Inter pada tahun 2021, sempat disingkirkan oleh Tuchel setelah kemarahannya. Dia dipaksa untuk minta maaf kepada Chelsea dan penggemar klub pada Januari. Tim asuhan Tuchel finis ketiga di Liga Inggris musim lalu dan memenangkan Piala Dunia Antarklub, tetapi dikalahkan Liverpool di final Piala FA dan Piala Liga.

Lukaku diperkirakan telah mendorong untuk pindah kembali ke Inter. Salah satu pemilik baru Chelsea Todd Boehly telah memberikan lampu hijau untuk melepas sang pemain. Setelah kepindahan Lukaku secara resmi selesai, "The Blues" akan dapat mengalihkan perhatian mencari pengganti, serta memperkuat area lain dalam skuad.

Chelsea tertarik pada Robert Lewandowski meskipun striker asal Polandia itu ingin meninggalkan Bayern Munich untuk bergabung Barcelona. Masalah keuangan Barcelona bisa membuka pintu bagi Chelsea untuk memanfaatkan situasi gelisah Lewandowski. Tapi dengan Lewandowski yang belum pasti, Tuchel kemungkinan memilih pemain yang lebih mudah diboyong. ben/AFP/G-1

Baca Juga: