SAO PAULO - Neymar menjadi pencetak gol terbanyak tim nasional Brazil setelah melampaui rekor pencetak gol terbanyak dan pemenang Piala Dunia Pelé pada Jumat (8/9).

Dilaporkan AP News, gol yang menempatkan Neymar (31) di puncak daftar pencetak gol Brazil dengan 78 gol, terjadi pada menit ke-61 dalam pertandingan kualifikasi Piala Dunia melawan Bolivia di kota Belém, Amazon. Gol itu adalah gol keempat Brazil pada pertandingan tersebut dalam kemenangan 5-1.

Pemecahan rekor gol Neymar terjadi setelah umpan silang mendatar ke dalam kotak penalti yang diselesaikan sang striker dengan akurat dari jarak dekat.Ia merayakannya dengan pukulan di udara, seperti yang biasa dilakukan Pelé.

Sebelumnya, penyerang Al-Hilal itu gagal mengeksekusi penalti pada menit ke-17 yang berhasil diselamatkan kiper Billy Viscarra.

Baca Juga: