MOSKOW - Kremlin pada Jumat (15/9) mengatakan, tidak ada perjanjian yang ditandatangani selama kunjungan pemimpin Korea Utara Kim Jong Un ke Rusia.
"Tidak ada perjanjian yang ditandatangani dan tidak ada rencana untuk menandatanganinya," kata juru bicara Kremlin Dmitry Peskov kepada wartawan, di tengah kekhawatiran Washington bahwa kedua negara mungkin sedang mempersiapkan perjanjian senjata.
Kim memulai kunjungannya ke Rusia pada Selasa (12/9).
Pada pertemuan dengan Presiden Vladimir Putin pada Rabu, kedua pemimpin saling bertukar hadiah berupa senapan - pilihan yang dianggap simbolis mengingat kekhawatiran Barat.
Putin membahas prospek kerja sama yang lebih besar dengan Korea Utara dan mengatakan ada "kemungkinan" untuk hubungan militer meskipun ada sanksi internasional terhadap Pyongyang.
Kremlin pada Kamis mengatakan Putin telah menerima undangan dari Kim untuk mengunjungi Korea Utara, tanpa memberikan tanggal kunjungan tersebut.
Esoknya, Kim mengunjungi pabrik yang memproduksi jet tempur di Timur Jauh Rusia.