SURABAYA - Delegasi Kota Chengdu, Tiongkok, ingin menjalin program sister city dengan Pemerintah Kota Surabaya. Wakil Wali Kota Chengdu, Niu Qingbao, meminta agar Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini, setuju bekerja sama di berbagai sektor dengan tujuan memajukan kedua kota itu secara bersamaan.

"Chengdu sudah menyiapkan kerja sama di beberapa bidang dengan Surabaya, bidang pendidikan study exchange, bidang ekonomi investasi dan perdagangan. Nanti pelajar Surabaya bisa belajar di kota kami, dan masih banyak kerja sama yang sebenarnya ingin kami tawarkan," kata Niu, di Surabaya, Jumat (21/6).

Rismaharini menyambut baik keinginan kerja sama tersebut. Audiensi yang berlangsung selama satu jam berlangsung dengan diskusi dan saling bercerita pengalaman yang terjadi di kota masing-masing.

Menurut Risma, kedua kota ini sama-sama menjadi ibu kota provinsi dan menjadi salah satu kota yang cukup berpengaruh untuk negaranya. Semua yang memiliki niat dan tujuan baik, ya harus didukung, apalagi menyangkut kesejahteraan masyarakat. SB/N-3

Baca Juga: