Setelah uji coba peluncuran yang ke-3 kalinya, Korsel berhasil meluncurkan roket luar angkasa berbahan bakar padat

SEOUL -Korea Selatan (Korsel) berhasil melakukan uji coba peluncuran ketiga, wahana peluncur luar angkasa berbahan bakar padat pada Senin (4/12).

Kementerian Pertahanan Korsel mengatakan bahwa wahana peluncur luar angkasa secara sukses menjalani uji coba peluncuran, dengan membawa satelit komersial dari wilayah lepas pantai Pulau Jeju pada pukul 14.00, dengan menempatkan satelit observasi Bumi kecil ke orbit pada ketinggian 650 kilometer.

Peluncuran roket ruang angkasa berbahan bakar padat tersebut sebelumnya telah menjalani dua kali masa uji coba pada Maret dan Desember tahun lalu.

"Roket tersebut membawa satelit Synthetic Aperture Radar (SAR) seberat 100 kilogram yang dibuat oleh perusahaan swasta Hanwha Systems, dan berhasil ditempatkan di orbit rendah Bumi untuk operasi pengawasan," lapor kantor berita KBS.

Selanjutnya, menurut Hanwha Systems satelit tersebut telah berhasil melakukan komunikasi dengan pusat kontrol satelit di Kota Yongin pada pukul 15:45.

Menurut Kementerian Pertahanan Korsel, wahana peluncur berbahan bakar padat tidak terlalu rumit dan lebih hemat biaya untuk diluncurkan dibandingkan roket berbahan bakar cair.

Peluncuran terbaru ini merupakan bagian dari rencana Seoul untuk mengerahkan 5 satelit pengintai pada tahun 2025 untuk mengawasi Korea Utara di tengah meningkatnya ancaman nuklir dan misil oleh rezim itu.

Lebih lanjut Kementerian Pertahanan Korsel menilai bahwa keberhasilan peluncuran terbaru itu akan berkontribusi pada percepatan perolehan kemampuan pengintaian dan pengawasan berbasis satelit militer, yang merupakan inti dalam skema pertahanan tiga poros Korsel. KBS/I-1

Baca Juga: