JAKARTA - Kopi Kenangan melalui gerakan sosial #LindungiPahlawanKenangan menggandeng pelanggan dan masyarakat untuk menggalang kebutuhan paket APD (Alat Pelindung Diri) untuk tenaga medis yang menangani wabah Covid-19. Lewat gerakan ini, Kopi Kenangan memberi kesempatan serta akses kepada masyarakat yang ingin berpartisipasi melawan Covid-19. Hanya dengan me-repost satu unggahan Kopi Kenangan di Instagram @kopikenangan.id, masyarakat bisa ikut menambahkan sumbangan 1 hazmat suit.

Melalui gerakan ini, Kopi Kenangan berhasil mengumpulkan 4.874 unggahan dalam 3 hari.

Kopi Kenangan kemudian menggenapkan 4.874 unggahan tersebut menjadi 5.000 paket APD untuk didistribusikan ke rumah sakit yang membutuhkan.

"Kami berusaha memenuhi kekurangan kebutuhan APD para tenaga medis. Kita tidak ingin garda kesehatan terdepan terkena risiko buruk karena APD tidak mencukupi. Awalnya, kami menyiapkan 1.000 paket APD untuk disalurkan. Berkat simpati dan solidaritas dari masyarakat, jumlah APD yang didistribusikan menjadi lima kali lipat," kata CEO Kopi Kenangan, Edward Tirtanata secara tertulis di Jakarta, Selasa (28/4/2020).

Untuk mendistribusikan paket APD ini, Kopi Kenangan bekerja sama dengan WeCare, organisasi yang fokus memberikan bantuan kesehatan, terutama untuk wilayah-wilayah yang sulit dijangkau. WeCare akan menyalurkan bantuan paket APD dari Kopi Kenangan ke lebih dari 500 fasilitas kesehatan di Jabodetabek, Manokwari, Manado, Aceh, NTB dan berbagai daerah lain di Indonesia. Paket APD yang didistribusikan terdiri atas 5.000 Hazmat Suit, 1.500 Masker N95, 1.000 Safety Goggle, 1.000 Safety Boots, 1.000 Glove, dan 1.000 Masker Kepala. Press Release

Kopi Kenangan juga memberikan donasi senilai 500 juta rupiah kepada Insead yang bekerjasama dengan Yayasan Dokter Peduli doctorSHARE. Nantinya, donasi ini akan disalurkan dalam bentuk paket APD, khusus untuk rumah-rumah sakit yang berada di luar Jakarta.

Communication & Digital Marketing Manager WeCare.id, Sarah Ervinda, menambahkan sikap gotong-royong masyarakat Indonesia di masa pandemi Covid-19 benar-benar perlu diapresiasi. Apalagi melihat perjuangan tenaga medis yang bekerja siang dan malam dengan Alat Pelindung Diri yang semakin menipis setiap harinya, WeCare.id tergerak untuk melakukan pengadaan APD. "Kami sangat berterimakasih kepada Kopi Kenangan dan seluruh masyarakat yang telah mendukung usaha kami dengan gerakan ini sehingga berhasil mendonasikan 5.000 APD untuk fasilitas kesehatan," ujarnya.

Program Lindungi Pahlawan Kenangan merupakan salah satu upaya Kopi Kenangan dalam menghadapi pandemi COVID-19. Kopi Kenangan berkomitmen untuk mendukung pihak-pihak yang terkena dampak krisis ini, terutama para tenaga medis dan tenaga kesehatan, karyawan Kopi Kenangan, dan masyarakat yang paling terkena dampak ekonomi.

Kopi Kenangan adalah gerai minuman non-franchise berkonsep grab-and-go dengan pertumbuhan tercepat di Indonesia. Memiliki lebih dari 300 gerai dan menjual lebih dari 3 juta cangkir setiap bulan, Kopi Kenangan yang didirikan pada 2017 berhasil mengisi sweet spot antara kopi berharga tinggi yang disajikan pebisnis kopi internasional dan kopi instan yang dijual di kios pinggir jalan. Melalui pemahaman dan eksplorasi kami akan cita rasa lokal serta model 'ritel baru' yang berfokus pada pengalaman pelanggan, Kopi Kenangan memiliki visi untuk menjadi bisnis minuman terbesar di Indonesia, bahkan Asia, melalui produk berkualitas yang terjangkau, servis cepat dan ramah, quality control, serta pengembangan bisnis yang kreatif. yok/AR-2

Baca Juga: