Kementerian Sosial (Kemensos) bersama Komisi VIII DPR RI menyerahkan bantuan Asistensi Rehabilitasi Sosial (ATENSI) kepada masyarakat rentan di Depok, Jawa Barat. Penyerahan bantuan ini bertepatan dengan Kunjungan Kerja Spesifik DPR RI pada Masa Persidangan I Tahun Sidang 2024-2025. Bantuan diserahkan secara simbolis oleh Anggota Komisi VIII DPR RI, Lakda. TNI (Purn) Moekhlas Sidik didampingi Kepala Sentra Terpadu Pangudi Luhur Wahyu Dewanto.

Wahyu Dewanto mengatakan bantuan terdiri dari beberapa jenis.

"Ada alat bantu disabilitas, bantuan pemenuhan hidup layak, kewirausahaan, bantuan logistik bencana, dan sembako kepada 41 penerima manfaat," katanya di Aula Kantor Walikota Depok yang merupakan lokasi penyerahan bantuan.

Pada kesempatan yang sama, Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada Kementerian Sosial. "Kami mengucapkan terima kasih dan apresiasi tinggi kepada Kementerian Sosial atas program-program yang telah diberikan. Banyak program yang telah bermanfaat bagi penerima di Kota Depok," ucap Imam Budi Hartono.

Manfaat bantuan dirasakan langsung oleh Cucu Rohayati, penerima manfaat dari Pasar Pal, Cimanggis, Depok.

"Saya sangat bersyukur atas bantuan ini. Ini sangat membantu keluarga kami, terutama untuk anak saya yang membutuhkan kursi roda," katanya. Ibu Cucu, yang bekerja sebagai buruh cuci dan bersih-bersih, bersama suaminya, sangat terbantu dengan bantuan yang diterima.

Rasa syukur ini ia sampaikan setelah Nurul Dewi Febriyanti Yusuf (21), anak perempuannya mendapat bantuan kursi roda adaptif dari Kemensos. Anaknya sejak lahir telah mengidap penyakit disabilitas fisik serta intelektual sehingga aktivitasnya harus menggunakan alat bantu berupa kursi roda. Sebelum mendapat bantuan, Nurul menggunakan kursi roda bekas untuk aktivitas sehari-hari. Selain bantuan kursi roda 3-in-1, Nurul mendapatkan bantuan sembako dari Kementerian Sosial.

Acara ini dihadiri oleh anggota Komisi VIII DPR RI, yaitu Laksda. TNI (Purn) Moekhlas Sidik, Matindas Janusanti, I.G. Ngurah Kesuma Kelakan, Hasan Basri Agus, Yan Parmenas Mandenas, H. Luqman Hakim, Hj. Anisah Syakur, H. Nanang Samodra, Hj. Nur Azizah Tahmid, dan H. Syaifullah Tamliha. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan sinergi antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, dan DPR RI dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

(IKN/TSR)

Baca Juga: