Musisi asal Tulungagung, Febinda Tito, mengemas kisah cinta pertama yang biasanya dialami oleh para remaja dalam karya terbarunya bertajuk Semau-maumu.

Lagu ini menjadi titik awal kariernya bersama major label Warner Music Indonesia setelah resmi bergabung di 2022.

"Jadi Semau-maumu merupakan pembuka dari keseluruhan rilisan-rilisan mendatang menuju album ke-2. Single ini bercerita mengenai hubungan baru yang masih ada di fase senang dan bucin. Menjadi sedikit naif bahwa apapun yang dia inginkan kita rela menunggu dan mau melakukan apa yang dia inginkan," kata pria yang akrab disapa Tito itu menggambarkan karya terbarunya itu dikutip dalam keterangan persnya pada akhir pekan lalu.

Lagu bergenre pop ini menawarkan komposisi ringan yang enak untuk diperdengarkan oleh anak muda dengan durasi 3 menit 41 detik.

Tercipta dalam proses yang sangat cepat tidak mencapai 24 jam, lagu ini diproduseri oleh Febinda Tito serta musisi lainnya seperti BiancaDimas, Wilda Ruruh, serta Windu Airlangga.

Kisah cinta remaja yang ditonjolkan dalam Semau-maumu juga disiapkan hadir dalam video musiknya.

Tito yang langsung merumuskan konsepnya mengingat masa-masa saat masa orientasi siswa (MOS) kala masuk sekolah menengah kerap menciptakan cinta pandangan pertama.

"Berawal dari lamunan di perjalanan menuju Jakarta untuk melakukan proses rekaman, terbersit pikiran bahwa Semau-Maumu cocok untuk cerita cinta SMA yang memang biasanya masih lugu-lugunya. Memutar otak tentang apa yang melekat dengan SMA, akhirnya menemukan bahwa setiap SMA pasti identik dengan MOS-nya," kata Tito.

Tito berharap lagu ini dapat membawa kenangan manis dan memberikan rasa bahagia bagi para pendengarnya, terutama untuk yang sedang mengalami jatuh cinta atau pun sedang menjalani hubungan cinta diharapkan lagu ini dapat mengiringi perjalanan romansa mereka.

"Aku harap, Semau-maumu menjadi kunci pembuka ingatan dan menjadi ajang nostalgia cinta SMA bagi generasi kelahiran '90-an akhir," ungkap Tito.

Semau-maumu sudah dapat dinikmati di digital streaming platforms di Indonesia dan video musiknya dapat disaksikan lewat kanal YouTube Febinda Tito.

Pria lulusan Institut Kesenian Jakarta (IKJ) itu sebelumnya sudah pernah merilis album bertajuk Perayaan Rasa pada 2022 yang mengandung 14 lagu original miliknya. Ke depannya ia akan lebih aktif merilis karya-karya musik baru di industri musik Tanah Air. Ant/I-1

Baca Juga: