Padang - Aparatur gabungan bersama seluruh pranata pemerintahan di Bukittinggi, Sumatera Barat, memastikan seluruh kebaktian dan misa serta perayaanNatal di sana dapat berjalan secara baik dan lancar tanpa masalah apapun
Komandan Kodim 0304/Agam, Letnan Kolonel CZI Renggo Y Ariesko, di Bukittinggi, Senin (26/12), mengatakan, mereka bersama Kepala Polresta Bukittinggi, AKBP Wahyuni Sri Lestari, dan Pemkot Bukittinggi memastikan hal itu dengan mengunjungi langsung gereja-gereja yang melangsungkan kebaktian dan misa di sana.
Ia mengatakan, tentara dan polisi dan organisasi kemasyarakatan lain telah berpartisipasi dalam menjaga keamanan dan ketertiban pada perayaan Natal.
"Semua ini tidak terlepas dari pantauan Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Satpol-PP yang secara berkesinambungan melaporkan perkembangan situasi menjelang perayaan Natal," katanya.
Ia bilang, kebaktian/misa dan perayaan Natal tahun ini lebih ramai dan meriah jika dibandingkan tahun sebelumnya karena pandemi Covid-19.
"Kami dari Jakarta, kebetulan ada saudara di Bukittinggi, selama ini Ibadah Natal di sini juga aman saja, tapi tahun ini lebih ramai karena bisa ke sini bersama tanpa halangan Covid-19, kami di sini sampai tahun baru, kembali lagi ke Jakarta setelahnya," katanya.