JAKARTA - Memasuki pertandingan Liga Indonesia tahun 2018, Sido Muncul melalui salah satu brand-nya, Kuku Bima, mengandeng lima klub sepak bola untuk kampanye dalam menyelamatkan Sungai Citarum, Jawa Barat. Kampanye akan dilakukan melalui iklan Kuku Bima Energi dengan versi "Ayo Selamatkan Citarum".


"Tujuan iklan ini untuk menyadarkan dan mengedukasi masyarakat agar memperhatikan lingkungan, khususnya Sungai Citarum yang panjang alirannya mencapai 300 kilometer," kata Direktur Sido Muncul, Irwan Hidayat, pada temu sponsor dengan kelima klub sepak bola yang digelar, di Jakarta, Senin (19/2).


Seperti diketahui, Kuku Bima Energi Sido Muncul akan berpartisipasi kepada lima klub sepak bola di Indonesia, yakni Persija, PSIS, PSM, Sriwijaya, dan Bali United. Selama pertandingan musim 2018, logo Kuku Bima Energi akan menghiasi jersey kelima klub sepak bola ini.


Irwan berharap iklan ini bisa mengingatkan masyarakat untuk menjaga kelestarian Sungai Citarum. Mengenai partisipasi Sido Muncul kepada lima klub sepak bola itu merupakan bentuk dukungan Sido Muncul kepada persepakbolaan di Indonesia. mza/N-3

Baca Juga: