LOS ANGELES - LA Lakers menumbangkan tamunya LA Clippers dengan skor 112-103 dalam lanjutan NBA 2019-2020 di Staples Center, Senin (9/3) dini hari WIB. Kemenangan tersebut membawa Lakers kian kokoh bertengger di puncak klasemen sementara wilayah barat NBA 2019-2020 dengan mengantongi 49 kemenangan dari 62 laga yang dilakoni.

Bintang lakers LeBron James menyambut gembira hasil tersebut dan mengaku puas bisa turut mengantarkan Lakers memetik kemenangan atas Clippers. Lakers sendiri telah dipastikan lolos ke babak playo NBA. Kepastian itu didapat setelah Lakers menumbangkan Milwaukee Bucks dengan skor 113-103. Laga digelar sebelum mereka bersua dengan Clippers, tepatnya pada Sabtu 7 Maret 2020.

James mengatakan dirinya selalu siap memberikan yang terbaik kepada Lakers untuk semua jenis pertandingan. Sebab, pemain berusia 35 tahun itu bertekad mengukir sejarah besar bersama Lakers.

"Saya bersedia melakukan apa pun untuk menang. Jika rekan tim saya membutuhkan saya untuk menerima tantangan secara defensif, ofensif, apa pun, saya akan menerimanya.

Rekan satu tim saya meminta saya melakukannya akhir pekan ini dan sisanya adalah sejarah," ujar James dikutip dari NBC Sports, Senin. Dalam pertandingan lainnya, Andre Drummond mencetak 28 poin dan 17 rebound sebagai salah satu dari empat pemain Cleveland yang menghasilkan double-double ketika Cavaliers mengalahkan tim tamu San Antonio Spurs 132-129 dalam perpanjangan waktu, Minggu malam untuk memenangi pertandingan kedua mereka dalam dua malam.

Collin Sexton menambah 26 poin bagi Cleveland, dan Larry Nance Jr. mencetak 19 poin dan 10 rebound, Cedi Osman juga menghasilkan 19 poin, Love menghimpun 14 poin dan 18 rebound, Matthew Dellavedova menyumbang 14 poin dan 11 assist, dan Alfonzo McKinnie mencetak 10 angka. Sementara guard Portland Trail Blazers C.J. McCollum dan center Sacramento Kings Alex Len masing-masing didenda oleh NBA atas keterlibatan mereka dalam aksi saling dorong dalam pertandingan. S-1

Baca Juga: