KUMAMOTO - Sebuah perusahaan pembuat produk kebersihan besar di Jepang mulai menjual popok sekali pakai daur ulang "horizontal" pertama di dunia pada hari Sabtu (20/4) di pusat perbelanjaan di barat daya negara tersebut.

Kyodo melaporkan, popok yang diproduksi oleh Unicharm Corp. dibuat dengan konsep yang dikenal sebagai "daur ulang horizontal", artinya produk bekas direproduksi menjadi barang asli, dan akan dijual di 68 toko oleh pengecer Aeon Kyushu Co.

Unicharm berkolaborasi dengan dua pemerintah daerah di Prefektur Kagoshima untuk mendaur ulang popok, menggunakan proses yang dirancang khusus untuk menghilangkan bakteri dan bau dengan menggunakan ozon.

Perusahaan ini mulai memproduksi popok dewasa daur ulang pada 2022, dan awalnya menyediakan popok tersebut untuk rumah sakit dan panti jompo.

"Kami ingin mengubah standar intensif sumber daya menjadi standar siklus. Kami telah menerima persetujuan dari para ahli mengenai kebersihan popok," kata Tsutomu Kido, pejabat eksekutif senior Unicharm.

Satu paket berisi 42 popok untuk anak-anak berharga 1.078 yen (sekitar Rp113.000), sedikit lebih mahal dibandingkan popok sekali pakai biasa buatan perusahaan itu.

Baca Juga: