TOKYO - Pemerintah Jepang mulai memberikan dosis ketiga vaksin virus korona untuk dokter, perawat, dan personel kesehatan lainnya pada Rabu (1/12).

Kementerian Kesehatan mengatakan sebanyak 1,04 juta tenaga kesehatan yang memenuhi syarat untuk mendapatkan vaksin penguat pada Desember.

"Kementerian Kesehatan memperkirakan ada 610.000 orang berusia 65 tahun ke atas dan 2 juta tenaga kesehatan akan dapat menerima dosis ketiga pada Januari," lapor NHK pada Rabu.

Sejumlah pemerintah kota berencana untuk memberikan suntikan ketiga kepada orang-orang berusia 64 tahun ke bawah secepatnya pada Januari. Pemerintah kota akan mengirimkan kupon vaksinasi kepada warga sebelum memasuki masa delapan bulan setelah suntikan keduanya.

Orang-orang akan menerima vaksin ketiga secara kelompok di berbagai lokasi yang didirikan oleh pemerintah kota atau secara individu di institusi medis.

Vaksin Pfizer akan digunakan untuk suntikan penguat.

Vaksinasi di tempat kerja dan universitas akan dimulai pada Maret dan pendaftaran akan dimulai pada 13 Desember. NHK/I-1

Baca Juga: