LONDON - Inggris pada Senin (8/6) mulai berlakukan masa karantina selama dua pekan bagi pendatang dari luar negeri sebagai upaya mencegah penyebaran virus korona. Langkah itu dikecam sektor penerbangan karena bisa menyebabkan hilangnya puluhan ribu pekerjaan.

"Warga Inggris dan pendatang dari mancanegara diwajibkan melaksanakan aturan isolasi selama 14 hari atau didenda sebesar 1.000 poundsterling atau diajukan ke pengadilan," demikian keterangan dari Kementerian Kesehatan Inggris. Setiap kedatangan dengan pesawat udara, kereta, transportasi darat maupun laut, pendatang harus menjelaskan setiap rekaman perjalanan mereka dan memberikan alamat dimana mereka menjalankan isolasi secara mandiri. Menurut Menkes Matt Hancock, aturan baru itu masih masuk akal karena kasus infeksi impor masih tinggi sementara kasus infeksi di Inggris sudah mulai menurun.

"Kita patut mengambil sebuah pendekatan yang dimulai dengan meningkatkan kewaspadaan," kata Menteri Hancock dalam sesi wawancara dengan Sky News.

SB/AFP/I-1

Baca Juga: