STOCKHOLM - Zlatan Ibrahimovic yang biasanya berpenampilan dingin harus menahan air mata ketika tiba di Swedia, Senin (22/3) waktu setempat. Pekan ini dia kembali bergabung ke skuad Tim Nasional Swedia setelah hampir lima tahun absen.
Striker veteran Ibrahimovic menunjukkan sisi dari dirinya yang lebih sensitif dibandingkan penampikannya di depan umum yang biasanya sedikit sombong. Dia terharu saat ditanya tentang apa yang dipikirkan oleh dua putranya yang masih remaja, Maximilian dan Vincent, tentang kembalinya dia ke timnas Swedia.
"Bukan pertanyaan bagus yang kamu tanyakan. Saya punya Vincent di sini dan saya sebenarnya menangis ketika meninggalkannya. Tapi tidak apa-apa, tidak apa-apa," ujarnya dengan berlinang air mata.
Berbicara kepada media beberapa hari menjelang pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2022 Swedia melawan Georgia yang berlangsung Kamis (25/3), pemain berusia 39 tahun yang sering terlihat sombong itu mengakui bahwa dia jauh lebih sabar saat ini. Itu terjadi baik di dalam maupun di luar lapangan daripada ketika dia mengumumkan akhir dari karier internasionalnya setelah Piala Eropa 2016.
"Saat ini mungkin Anda berpikir: 'Dia terlalu baik dan terlalu rendah hati'," canda Ibrahimovic.
Pemain Swedia paling sukses yang kini menjadi penyerang AC Milan itu pensiun dari sepak bola internasional dengan 116 caps dan 62 gol untuk tim nasionalnya. Dia mengumumkan kembalinya ke skuad timnas Swedia pekan lalu di Instagram dengan foto dirinya memakai kostum tim Swedia dengan tulisan "Kembalinya Sang Dewa".
Namun, Ibra mengatakan pada hari Senin bahwa dia tidak ingin diberi tempat di tim karena pencapaiannya di masa lalu, tetapi karena dia "pantas" untuk itu.
Ibra dalam kondisi yang baik musim ini untuk bermain bersama Milan. Dia mengoleksi 15 gol di Serie A, termasuk gol pembuka dalam kemenangan 3-2 atas Fiorentina hari Minggu lalu. Kemenangan itu membuat Milan tetap menjaga tekanan pada pemimpin klasemen liga Inter Milan.
Dia juga mengatakan tidak keberatan jika tidak lagi menjadi kapten tim. ben/AFP/S-2

Baca Juga: