JAKARTA - Plt Sesjen DPD RI Ma'ruf Cahyono meraih gelar doktor dari Universitas Jayabaya, dengan judul disertasi "Haluan Negara Sebagai Dasar Pertanggungjawaban Presiden Dalam Penyelenggaraan Kekuasaan Pemerintahan Berdasar Prinsip Negara Demokrasi Konstitusional" Ma'ruf dinyatakan lulus dengan predikat 'sangat memuaskan'.

Pada kesempatan itu, Ketua DPD RI Oesman Sapta memberikan selamat atas gelar doktor yang dicapainya. Menurutnya, dihadapan penguji Ma'ruf Cahyono memberikan jawaban yang ilmiah, konstitusional, dan ketatanegaraan sebagai Sesjen MPR RI dan DPD RI. "Ini dua lembaga tinggi negara yang berbeda tempatnya tapi dia bisa mengakomodir semuanya.

Bukan berarti dia rangkap jabatan tapi ini kebutuhan. Disatu sisi kita memang membutuhkan seorang Ma'ruf Cahyono," ucap Oesman Sapta yang didampingi Wakil Ketua DPD RI Akhmad Muqowam di Universitas Jayabaya, Jakarta, Selasa (7/8). sur/AR-3

Baca Juga: