Perlawanan baru kepada Rusia tidak hanya datang dari darat, udara dan laut. Negara tersebut juga akan mendapatkan serangan dari dunia maya.

Serangan tersebut merupakan perang siber dengan menggunakan teknik Distributed Denial of Service (DDoS), atau serangan siber dengan membanjiri sebuah situs dengan trafik "bodong" sehingga tidak dapat diakses.

Penyerangan itu akan dilakukan oleh sekelompok hacker anonymous yang telah mengklaim terus merusak sistem komputer di Rusia, yang menargetkan kantor berita Rusia, media swasta lokal, sistem pemerintahan, lembaga keuangan dan fasilitas penting lain.

Meski demikian para peretas tidak akan mengganggu fasilitas listrik yang langsung berhubungan dengan warga Rusia. Perang siber tersebut diharapkan bisa melemahkan Rusia di dunia maya.

Terdapat salah satu akun Twitter dengan nama "Anonim" yang memiliki 7,4 juta pengikut mengajak para hacker dunia untuk menyerang sistem Rusia. Tidak hanya itu, akun anonim juga menyerang data pribadi Presiden Vladimir Putin.

Sementara itu, Downdetector mencatat banyak situs web di Rusia telah terganggu dan tidak bisa diakses. Dari kantor berita Rusia, RT mengkonfirmasi beberapa situs serta situs Kremlin telah offline.

Kejadian tersebut yang telah melumpuhkan fungsi situs dan sistem komputer di Rusia diduga karena ulah hacker anonymous yang berbondong-bondong melumpuhkan sistem-sistem komputer di Rusia.

Kepala Staf Gedung Putih Ron Klain menyebutkan Presiden Amerika Serikat, Joe Biden, segera membuat koalisi baru yang tidak pernah terjadi sebelumnya, melansir dari CNN Internasional, Selasa (1/3).

Namun, dirinya menolak berkomentar atas pertanyaan apakah Biden bakal menerapkan langkah militer konkret untuk melawan Rusia.

"Apa yang telah dikumpulkan adalah koalisi yang tak pernah terjadi sebelumnya, NATO ditambah mitra Uni Eropa kami, Inggris, Kanada, Australia, dan Jepang, untuk melakukan dua hal, yakni memberikan seluruh bantuan dan menerapkan sanksi bersama yang tak pernah terjadi sebelumnya untuk melawan negara sebesar Rusia," ujar Klain.

Baca Juga: