Sampit - Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran optimistis provinsi yang dipimpinnya akan dipilih menjadi lokasi pemindahan Ibu Kota Negera Republik Indonesia, bahkan dia sudah memprediksi lokasi pembangunan pusat pemerintahan.

"Apabila menjadi ibu kota, saya perkirakan di sekitar Kabupaten Gunung Mas. Makanya saya minta masyarakat di sana jangan menjual lahan, apalagi sampai begitu murah," kata Gubernur Sugianto saat berada di Sampit, Kalteng, Senin (8/7).

Pernyataan itu disampaikan Sugianto dalam pidatonya saat pembukaan Pekan Daerah XII Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) Provinsi Kalimantan Tengah di Desa Eka Bahurui Kecamatan Mentawa Baru Ketapang Kabupaten Kotawaringin Timur. Tanpa bermaksud mendahului, Sugianto sangat yakin Kalimantan Tengah akan dipilih menjadi lokasi ibu kota negara yang baru. Tentu hal itu jika Tuhan menghendaki keinginan itu terjadi sehingga pemindahan ibu kota itu terlaksana. ags/Ant/AR-3

Baca Juga: