Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi, menerima penghargaan sebagai pembina penyuluh kehutanan di Provinsi Lampung dalam acara Pembinaan Masyarakat Tentang Pemanfaatan Wisata dan Perlindungan Hutan Provinsi Lampung Tahun 2022 bertempat di Aula Dinas Kehutanan Provinsi Lampung, Jumat (16/12).

Penghargaan tersebut merupakan penghargaan yang diberikan oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI yang ditetapkan pada 10 Oktober 2022 dan diserahkan melalui Kepala Pusat Penyuluhan Kehutanan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan.

Dalam kesempatan tersebut Kepala Pusat Penyuluhan Kehutanan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Sugeng Priyanto, menyampaikan bahwa penghargaan ini merupakan bentuk penghargaan atas binaan, dorongan dan dukungannya dalam pembangunan lingkungan hidup dan kehutanan.

Tenaga penyuluh kehutanan di provinsi Lampung saat ini berjumlah 868 orang. Hal ini merupakan sumber daya potensial untuk diberdayakan sebagai pendamping masyarakat dalam pengembangan kelompok tani hutan.

Sugeng Priyanto berharap dengan hal tersebut, Provinsi Lampung diharapkan akan terus meningkatkan kinerjanya dalamupaya mewujudkan tujuan pembangunan Lingkungan Hidup dan Kehutanan.

"Dengan melihat potensi tersebut kami berharap prestasi dan dan kerja keras yang telah dicapai pemerintah Lampung dapat terus tingkatkan untuk terus melakukan upaya-upaya perbaikan yang diperlukan dalam mewujudkan tujuan pembangunan lingkungan hidup dan kehutanan yaitu hutan lestari masyarakat sejahtera," ungkap dia.

Dalam kesempatan yang sama, Gubernur Lampung Arinal Djunaidi juga turut menyerahkan hadiah dan penghargaan kepada pemenang Lomba Wana Lestari Tingkat Provinsi Lampung Tahun 2022.

Pada Lomba Wana Lestari Kategori Penyuluh Kehutanan PNS dimenangkan oleh Mulyanah dari KPH Way Pisang yang juga merupakan Harapan 1 Nasional. Selanjutnya, Pada Lomba Wana Lestari Kategori Penyuluh Kehutanan Swadaya Masyarakat (PKSM) dimenangkan oleh Andi Subagyo dari KPH Way Pisang yang juga merupakan Harapan I Nasional. Lalu pada Lomba Wana Lestari Kategori Kelompok Tani Hutan (KTH) dimenangkan oleh KTH Margo Rukun VI dari KPH Batutegi yang juga merupakan Harapan III Nasional.

Pada Lomba Wana Lestari Kategori Kader Konservasi (KK) dimenangkan oleh Badia Roy Ricardo Nababan merupakan binaan BKSDA yang juga merupakan Juara III Nasional. Pada Lomba Wana Lestari Kategori Kelompok Masyarakat Pemegang Izin Hutan Kemasyarakatan (HKm) dimenangkan oleh Gapoktan Sumber Sari dari KPH Liwa yang juga merupakan Juara II Nasional.

Terakhir, Pada Lomba Wana Lestari Kategori Pengelola Hutan Desa dimenangkan oleh LPHD Way Kalam dari KPH Way Pisang yang juga merupakan Juara I Nasional.

Selain menyerahkan hadiah dan penghargaan kepada para pemenang, Gubernur Arinal Djunaidi juga turut menyerahkan secara simbolis Kartu Peserta BPJS Ketenagakerjaan Peran Hutan dalam Program Kartu Petani Berjaya (KPB), memberikan bantuan sarana dan prasarana hutan serta memberikan bantuan sarana-prasarana Satuan Tugas Penanggulangan Konflik Satwa Liar dan Manusia. I-1

Baca Juga: