KIEV - Robert Lewandowski mencetak gol dengan tendangan overhead (salto) yang luar biasa saat Bayern Muenchen menang 2-1 atas tuan rumah Dynamo Kiev pada laga Grup E Liga Champions di Stadion NSK Olimpiyskiy, Kiev, Rabu (24/11) dini hari WIB. Bayern mampu meraih kemenangan, meski lima pemain mereka dikarantina.

Lewandowski membawa Bayern unggul lewat tendangan salto untuk penampilan kesembilan berturut-turut di Liga Champions. Dengan Bayern sudah lolos ke babak 16 besar sebagai juara Grup E, Kingsley Coman menggandakan keunggulan tim tamu. Denys Garmash kemudian mencetak gol pertama tuan rumah dalam kompetisi musim ini.

"Misi sudah selesai. Itu adalah tujuan kami untuk menang di sini," ujar kapten Bayern, Manuel Neuer kepada DAZN.

Bayern memiliki Joshua Kimmich, Serge Gnabry, Jamal Musala, Eric Maxim Choupo-Moting, dan Michael Cuisance dalam karantina sebagai kasus kontak Covid-19.

Hujan salju lebat dan suhu di bawah nol derajat di Kiev tidak dapat mencegah Lewandowski mencetak salah satu gol terbaik dalam kariernya. Pada menit ke-14, bola melesat ke atas setelah mengenai sepatu bek Ukraina Illya Zabarnyi. Lewandowski bereaksi paling cepat dengan upaya akrobatik yang tak terbendung.

Striker asal Polandia, yang termasuk di antara favorit untuk memenangkan penghargaan Ballon d'Or Senin depan, mencetak gol Liga Champions ke-82 dari 101 penampilan. Coman menggandakan keunggulan Bayern di babak pertama sebelum Garmashmencetak gol hiburan dengan 20 menit tersisa. ben/AFP/S-2

Baca Juga: