DOHA - Perenang Amerika Serikat, Nic Fink, merebut medali emas gaya dada 100 m putra. Dia mengungguli perenang Inggris dan juara Olimpiade Adam Peaty yang harus puas dengan medali perunggu di Kejuaraan Dunia Renang yang berlangsung di Doha, Qatar, Selasa (13/2).

Fink, peraih medali perak dan perunggu dalam dua edisi terakhir Kejuaraan Dunia Renang, menang dengan catatan waktu 58,57 detik. Juara dunia 2022 dari Italia Nicolo Martinenghi meraih perak, terpaut 0,27 detik. Juara Olimpiade dua kali dan pemegang rekor dunia Peaty melengkapi podium, mencatat waktu 59,10 detik.

Perenang berusia 29 tahun itu tampil di kejuaraan dunia untuk pertama kalinya sejak 2019. Dia mengambil waktu istirahat dari olahraga tersebut tahun lalu untuk berkonsentrasi pada kesehatan mentalnya.

Dengan absennya Peaty, atlet Tiongkok Qin Haiyang menyapu bersih nomor 50m, 100m dan 200m gaya dada di Fukuoka, Jepang tahun lalu. Dia menjadi ancaman serius bagi Peaty di Olimpiade Paris. Qin yang berusia 24 tahun tidak melakukan perjalanan ke Qatar untuk kejuaraan dunia kali ini.

Peaty menggambarkan penampilannya saat meraih medali perunggunya sebagai sesuatu yang pahit manis "Kecepatan berenang baik-baik saja. Dalam lima bulan ke depan, akan semakin membaik dan keahlian saya. Namun itu tidak cukup baik saat ini," ujarnya.

Jadi, ini adalah hal yang pahit karena datang ke sini untuk meraih medali. Tapi tidak terlalu repot mengincar medali karena bukan target. Dia telah bekerja keras. Hasil ini memberinya secercah harapan bisa menjadi lebih cepat.

Perenang remaja asal Portugal Diogo Matos Ribeiro merebut medali emas nomor 50 m gaya kupu-kupu putra dengan selisih sepersepuluh detik dari Michael Andrew dari AS dan Cameron McEvoy dari Australia. Perenang berusia 19 tahun ini adalah pemegang rekor dunia junior. Dia mencatatkan rekor lebih baik dari medali perak yang diraih dalam kejuaraan dunia di Fukuoka tahun lalu.

Dia membuat sejarah untuk Portugal, merebut gelar renang dunia perdana untuk negaranya. Rekan Fink asal AS, Kate Douglass, mempertahankan gelar gaya ganti individu 200m dengan catatan waktu 2 menit 7,05 detik. Catatan ini kurang dari satu detik dari rekor dunia. Sydney Pickrem dari Kanada meraih perak dan Yu Yiting dari Tiongkok menyelesaikan podium.

Gelar kupu-kupu 100 m putri jatuh ke tangan Angelina Kohler dari Jerman dengan catatan waktu 56,28 detik. Dia mengalahkan perenang AS Claire Curzan dan perenang Swedia Louise Hansson. ben/AFP/G-1

Baca Juga: