Kementerian Kesehatan India melaporkan adanya ledakan kasus Covid-19. Kini, India mencatat kasus infeksi Covid-19 baru dalam 24 jam terakhir bertambah mencapai 7.240 kasus.

Dilansir dari Reuters, Jumlah tersebut menjadi penambahan kasus infeksi harian tertinggi di India sejak 2 Maret. Dengan begitu, kasus aktif di India menjadi 32.498 kasus.

Kementerian Kesehatan India menyampaikan bahwa tingkat positif harian di India mencapai 1,31 persen dalam 24 jam terakhir. Sementara, tingkat positif mingguan tercatat mencapai 2,13 persen.

Dikutip dari NDTV, adapun lonjakan kasus yang tajam terjadi di negara bagian seperti Maharashtra dan Kerala. Maharashtra menjadi negara bagian dengan penyumbang tertinggi, yakni 2.701 orang. Sedangkan, Kerala melaporkan 2.271 kasus baru dalam 24 jam terakhir.

Kota Mumbai menjadi penyumbang tertinggi di wilayah itu dengan adanya peningkatan pesat kasus Covid-19 mencapai 1.765 orang. BAhkan, hingga Rabu malam, kasus di Mumbai bertambah 500 orang dibandingkan hari sebelumnya.

Meski kasus Covid-19 mengalami lonjakan, angka kematian akibat virus corona di Indonesia masih relatif terkendali. Kasus kematian akibat Covid-19 di India tercatat bertambah 8 orang, sehingga total angka kematian mencapai 524.723 pada Kamis (9/6).

Baca Juga: