JAKARTA - Dosen Fakultas Teknologi Informasi dan Magister Ilmu Komputer Universitas Budi Luhur (UBL) yang juga Deputi Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Wendi Usino, dan Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis UBL, Dewi Murtiningsih, mendapatkan kesempatan untuk mempresentasikan paper-nya bertema "Current Issues in Education, Economics, Social Science and Humanities".

Presentasi tersebut dilakukan pada acara International Conference of Current Issues in Education, Economics, Social, Science and Humanities (ICIESH - 2018) di Thailand pada 3-4 September 2018.

Konferensi tersebut dihadiri oleh 50 dosen dari seluruh dunia, di antaranya Thailand, Malaysia, India, Korea Selatan, Australia, dan Indonesia.

Dari Indonesia diwakili oleh sejumlah perguruan tinggi, di antarannya Universitas Budi Luhur, Universitas Lambung Mangkurat, Universitas Indonesia, Universitas Sebelas Maret, dan Universitas Pendidikan Indonesia.

Dalam kesempatan tersebut, Wendi Usino sekaligus melakukan penandatanganan kesepakatan kerja sama untuk penyelenggaraan konferensi internasional yang akan di selenggarakan di beberapa negara pada tahun 2019 dengan Founder of Research Synergy Foundation, Dr Hendrati Dwi Mulyaningsih. eko/E-3

Baca Juga: