Ratusan warga Kampung Pasirandu, RT 02 RW 08 Desa Pasirbaru, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat mengapresiasi pendukung Capres 2024 Ganjar Pranowo yang tergabung dalam sukarelawan Ganjar Muda Padjajaran (GMP).

JAWA BARAT - Ratusan warga Kampung Pasirandu, RT 02 RW 08 Desa Pasirbaru, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat mengapresiasi pendukung Capres 2024 Ganjar Pranowo yang tergabung dalam sukarelawan Ganjar Muda Padjajaran (GMP).

Pasalnya, warga desa setempat diberikan pembekalan oleh GMP berupa pelatihan menganyam bambu untuk membuat kerajinan tangan yang selama ini dianggap sulit dalam pembuatannya dan membutuhkan waktu lama.

Dudi, salah satu warga RW 08 Desa Pasirbaru mengatakan pelatihan menganyam bambu dari GMP sangat positif dan bermanfaat untuk warga desa. Warga juga lebih terinspirasi untuk memanfaatkan bambu yang ada di lingkungan sekitar.

"Saya sangat berterima kasih sekali atas nama warga di sini dan mudah-mudahan setelah selesai kegiatan penganyaman bambu ini, mudah-mudahan warga sekitar lebih bisa memanfaatkan bambu yang ada di lingkungannya masing-masing dan bisa lebih produktif lagi tentang bambu," ujar Dudi di Balai Latihan Kerja (BLK) Desa Pasirbaru, Minggu (19/11).

Dia menuturkan, warga Desa Pasirbaru menjadi lebih bisa mengasah kemampuan untuk membuat lebih banyak lagi kerajinan tangan dari bambu setelah mengikuti pelatihan dari GMP.

Pasalnya oleh warga Desa Pasirbaru, bambu awalnya hanya diperuntukkan sebagai bahan dasar pembuatan pagar rumah saja. Namun dengan adanya pelatihan dari GMP, warga menjadi terinspirasi untuk lebih mengoptimalkan pembuatan kerajinan tangan berbahan bambu.

Dudi dan seluruh warga Desa Pasirbaru pun mengaku akan mengembangkan keterampilannya dalam menganyam bambu agar bisa membuat produk jualannya masing-masing.

"(Pelatihan dari GMP) sangat bermanfaat sekali dari yang tadinya kita tidak bisa menganyam. Dan bambu itu di sini tadinya untuk pagar saja, sekarang warga lebih tahu manfaat bambu itu lebih banyak untuk dibuat apa saja," kata Dudi.

"Saya sendiri tertarik dengan yang buat taruh hp itu, itu sepertinya lebih menarik untuk anak-anak muda tentunya, itu sangat motivasi sekali untuk yang dibuat hp itu," lanjutnya.

Hal senada disampaikan Hendra selaku perwakilan warga Desa Pasirbaru. Dia menyebutkan, banyak sekali ilmu dan pengalaman menganyam bambu yang didapat setelah mengikuti pelatihan dari GMP.

Dia mengatakan, warga menjadi lebih diberdayakan untuk mencari tambahan pendapatan oleh sukarelawan Capres 2024 Ganjar Pranowo itu.

"Kami sebagai warga sangat berharap kegiatan ini ditunggu-tunggu, karena kegiatan menciptakan pemberdayaan, ilmu juga untuk masyarakat. Masyarakat bisa belajar tentang bambu yang jadi nilai ekonomis," ucap Hendra. (*)

Baca Juga: