JAKARTA - Mahasiswi cantik yang sedang menempuh pendidikan di Fakultas Kedokteran, dinobatkan menjadi mahasiswa berprestasi di Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta (UPNVJ). Mahasiswa cantik kedokteran yang dipilih menjadi mahasiswa berprestasi UPNVJ ini bernama Keisha Daniela Putri.

"Mahasiswa Fakultas Kedokteran UPNVJ kembali meraih prestasi dalam kegiatan Pemilihan Mahasiswa Berprestasi UPN Veteran Jakarta. Mahasiswa Fakultas Kedokteran dengan atas nama Keisha Daniela Putri berhasil meraih prestasi pada tahun 2019 dengan menyandang video profil terbaik," kata Wibisono Arif Budianto, Kasubbag Humas dan Kerja Sama UPNVJ dalam keterangan tertulisnya yang diterima Koran Jakarta, Selasa (9/3).

Selain itu, kata Wibisono,pada tahun 2020-2021, Keisha juga dinobatkan sebagai finalis mahasiswa berprestasi versi Ikatan Senat Mahasiswa Kedokteran Indonesia (ISMKI). Kata dia, ISMKI adalah wadah pembelajaran mahasiswa kedokteran dalam bentuk analisi suatu topik dan sebagai apresiasi bagi mahasiswa berprestasi di bidang akademik maupun non akademik.

"Tema pada tahun ini adalah Youth and Community Engagement: Partners Towards Achieving Health for All," ujarnya.

Tahapan dalam ajang Mahasiswa Berprestasi ISMKI 2020, katanya, tidaklah mudah dan cukup panjang. Dimulai dari dibukanya pendaftaran pada 21 Juli 2020. Seleksi tahap 1 berupa pengumpulan karya, berkas-berkas finalis dan video.

:Hingga Keisha berhasil masuk seleksi tahap 2 yang diumumkan pada awal Januari 2021," ujarnya.

Keisha, menurut Wibisono, terpilih dari puluhan peserta dari Fakultas Kedokteran di Indonesia hingga menjadi 8 besar finalis Mapres ISMKI. Keisha menjadi perwakilan dari ISMKI Wilayah 2 yaitu DKI Jakarta.

Keisa mengatakan, begitu terpilih jadi finalis, dirinya langsung menyiapkan karya tulis ilmiah dan presentasi untuk dipaparkan pada final Mapres ISMKI yang digelar 21 Februari yang lalu.

"Karya ilmiah saya mengambil tema, Peran Teknologi Informasi dan Komunikasi e-Healthdalam Pencapaian Kesehatan Masyarakat Indonesia Melalui Penyediaan Informasi Kredibel dan Konsultasi Kesehatan," ujarnya.

Karya ilmiah ini, menurut Keisha, berdasarkan pengalamannya magang di klikdokter. Selain itu, dirinya juga melakukan survey kepada beberapa user klik dokter di lingkungan sekitarnya.

"Pada tahun ini, saya melanjutkan apa yang telah saya raih pada tahun sebelumnya yaitu menjadi profile terbaik Mapres UPNVJ 2019 dengan topik besar solusi masalah stunting di Indonesia. Terima kasih atas semua doa dan dukungan yang telah mengiringi pencapaian ini. Saya akan terus berkarya dan tetap semangat," ujar Keisha.

Baca Juga: