Ambisi Novak Djokovic untuk mempertahankan gelar AS Terbuka pupus akibat cedera bahu yang dialaminya.

NEW YORK - Juara bertahan sekaligus petenis peringkat satu dunia, Novak Djokovic mengundurkan diri karena cedera bahu setelah kehilangan dua set pertama pada pertandingan babak 16 besar AS Terbuka di New York, Senin (2/9) WIB, melawan Stan Wawrinka.

Petenis Swiss unggulan 23 dan juara 2016, Wawrinka, unggul atas Djokovic 6-4, 7-5, 2-1 ketika petenis Serbia itu tidak melanjutkan pertandingan, setelah menerima perawatan pada bahu kirinya yang bermasalah sebelum dimulainya set ketiga.

"Ini bukan cara yang Anda inginkan untuk menyelesaikan pertandingan. Saya menyesalkan untuk Novak. Ia juara yang luar biasa," kata Wawrinka seperti dikutip AFP, Senin.

Djokovic, yang telah memenangi empat dari lima event Grand Slam terakhir dan 16 secara keseluruhan, bergumul dengan sakit pada bahu kirinya sejak ia memenangi putaran kedua atas Juan Ignacio Londero.

Ia mengatakan merasa "hampir bebas sakit" setelah mengalahkan Denis Kudla secara straight-set pada putaran ketiga, namun masalah muncul kembali saat melawan Wawrinka pada pertemuan pertama antara kedua pemain sejak final di tempat yang sama tiga tahun lalu.

"Saya ingin mempertahankan level saya malam ini. Saya rasa saya memainkan tenis yang super bagus. Saya senang kembali lagi," kata Wawrinka, yang akan bertemu unggulan kelima Daniil Medvedev pada perempat final.

Sementara itu, petenis gaek asal Swiss, Roger Federer mengalahkan David Goffin 6-2, 6-2, 6-0 untuk mencapai perempat final AS Terbuka di New York, Senin WIB. Keberhasilan ini membuat Federer terus menjaga asa perburuan peningkatan rekor gelar Grand Slamnya menjadi 21 kali.

Petenis unggulan ketiga tersebut mencatatkan 35 winner dan 10 ace untuk menyingkirkan lawannya yang asal Belgia itu dalam waktu yang relatif cepat 80 menit pada hari yang cerah di Arthur Ashe Stadium.

Federer yang berusia 38 tahun itu berada dalam penampilan terbaiknya dengan mengonversi sembilan dari 10 kesempatan break point, untuk maju ke perempat final melawan petenis Bulgaria Grigor Dimitrov pada Selasa waktu setempat atau Rabu WIB.

Barty Tersingkir

Di bagian putri, petenis unggulan kedua Ashleigh Barty disingkirkan petenis China Wang Qiang pada babak keempat turnamen tenis US Open di New York, Senin WIB dengan skor 6-2, 6-4.

Wang sebelumnya tidak pernah memenangi satu set pun dari mantan petenis nomor satu dunia tersebut dalam dua pertemuan sebelumnya dan dia terlihat dalam kesulitan setelah Barty yang asal Australia itu tampil mendominasi dalam servis pada awal pertandingan.

Tapi Wang yang menempati unggulan ke-18 itu menjaga ketenangannya dan mengambil keuntungan dari lebih 25 unforced errors yang dilakukan Barty. Wang yang berusia 27 tahun mencapai perempat final untuk pertama kalinya dalam turnamen tingkat Grand Slam dan akan menghadapi Serena Williams yang menang atas Petra Marc.

Serena harus mendapatkan perawatan pada pergelangan kakinya pada set kedua, tapi kemudian pulih untuk meraih kemenangan 6-3, 6-4 atas Petra Martic dan maju ke perempat final AS Terbuka. Serena yang berusia 37 tahun itu terjatuh di lapangan saat kedudukan 2-2 pada set kedua setelah berusaha mendekat ke depan net untuk melakukan tembakan voli.

Petenis unggulan kedelapan itu kemudian mendapat perawatan pada pergelangan kakinya ketika istirahat pergantian tempat dan terlihat baik-baik saja, mencetak 38 winner pada hari yang cerah di lapangan Arthur Ashe Stadium. Serena melepaskan ace keempat dia pada saat match point untuk menyingkirkan petenis 28 tahun asal Kroasia tersebut.

Petenis unggulan kelima Elina Svitolina juga melangkah ke perempat final setelah menampilkan pemainan solid dalam servis saat mengalahkan petenis Amerika Serikat (AS) Madison Keys 7-5, 6-4. Dengan kemenangan ini Svitolina menjadi petenis putri Ukraina pertama yang mencapai perempat final US Open setelah Kateryna Bondarenko pada 2009.

Lawan selanjutnya bagi Svitolina adalah petenis Inggris Johanna Konta, yang menumbangkan unggulan ketiga asal Ceko Karolina Pliskova. AFP/S-2

Baca Juga: